Search

Motor Sunmori Lawan Motor Drag di Ancol, Tertinggal Jauh! - Kompas.com - Otomotif Kompas.com

JAKARTA, KOMPAS.com - Gelaran Latber Street Race di Ancol, Jakarta Utara, Minggu, (16/1/2022) sebagai ajang adu kebut menekan balap liar menyisakan banyak kisah menarik.

Seperti video yang diunggah akun TikTok ngab.prims, yang memperlihatkan bagaimana balapan berlangsung. Pengendara yang diduga memakai motor Honda CBR250RR kalah telak lawan motor drag.

https://www.tiktok.com/@ngab.prims/video/7053784572772863259?is_from_webapp=1&sender_device=pc&web_id6903023049630975490

Menarik sebab pengendara tersebut ikut kelas sunmori yang dapat disebut kelas standaran. Ikut balap sekadar untuk menjajal performa motor harian di trek legal yang disiapkan Polda Metro Jaya.

"Lawan motor balap. Pedein aja. Bismillah. Menang kalah. Ini motor apaan gak tahu," sebut si pengendara dikuti dari video, Senin (17/1/2022).

Alhasil benar saja, saat lampu hijau menyala motornya langsung tertinggal jauh. Karena lawannya bisa dikatakan motor yang sudah diseting untuk balap.

Honda CBR250RR warna Bravery Red Black               Foto: AHM Honda CBR250RR warna Bravery Red Black

Dalam penjelasan video, pengendara itu mengatakan alasan motornya bisa balapan dengan motor drag karena saat itu balapan sudah hampir tutup.

Untuk diketahui, pada ajang pertama balapan diisi 350 starter. Trek untuk lintasan drag bike ini memiliki panjang 800 meter, lintasan balap 500 meter, dan pengereman 300 meter.

Terdapat beberapa kelas street race yang akan diselenggarakan sebagai berikut:

  1. Bebek 2-tak
  2. Bebek 4-tak
  3. Sport 2-tak
  4. Sport 4-tak
  5. Matik 4-tak
  6. Vespa 2-tak
  7. FFA
  8. Sunmori (ban besar, lampu menyala)
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Adblock test (Why?)

Baca Lagi aje https://otomotif.kompas.com/read/2022/01/17/151936715/motor-sunmori-lawan-motor-drag-di-ancol-tertinggal-jauh

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Motor Sunmori Lawan Motor Drag di Ancol, Tertinggal Jauh! - Kompas.com - Otomotif Kompas.com"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.