Search

Simak, Begini Cara Merawat Motor Injeksi agar Mesin Tetap Awet - Okezone Otomotif

MERAWAT motor merupakan hal yang wajib diperhatikan pemilik kendaraan. Sebab, motor yang terawat akan membuat kinerja mesin menjadi optimal dan awet. Terlebih saat ini telah dimudahkan oleh adanya sistem injeksi pada motor baru.

Sistem injeksi akan meminimalisir masalah suplai bahan bakar seperti karburator banjir, mesin tidak langsam, mesin sulit dihidupkan dan berbagai masalah lainnya. Kendati begitu, bukan berarti motor sistem injeksi tak butuh perawatan.

Motor injeksi butuh perawatan secara berkala agar membuatnya semakin awet dan performanya maksimal. Mengutip laman Wahana Honda, berikut cara merawat motor injeksi agar mesin tetap awet.

Servis berkala

Untuk menjaga performa motor tetap maksimal dan awet melakukan servis secara berkala merupakan cara terbaik. Sebab mekanik akan mengecek seluruh komponen pada motor Anda.

Jika terjadi kejanggalan maka mekanan akan memberitahu kepada pemilik untuk dilakukan penggantian parts. Hal ini akan membuat Anda selalu tenang dalam mengemudikan kendaraan karena motor dalam kondisi selalu optimal.

Baca juga: Pantangan Motor Bermesin Injeksi, Jangan Sampai Kehabisan Bensin

Infografis Motor Canggih

Pakai bahan bakar berkualitas

Tak luput juga untuk menjaga kebersihan mesin ada baiknya menggunakan bahan bakar berkualitas. Sebab bahan bakar subsidi mengandung residu yang pekat, akibatnya saluran bahan bakar dapat tersumbat dan membuat motor menjadi rusak.

Rutin ganti oli

Perlu diketahui bahwa perawatan seperti mengganti oli tak hanya berlaku pada motor sistem injeksi saja, melainkan motor dengan sistem karburator perlu mendapat perawatan serupa.

Pasalnya, oli berfungsi vital untuk melumasi seluruh komponen internal mesin serta meminimalisir dari gesekan. Rutin mengganti oli akan membuat motor Anda terawat.

Adblock test (Why?)

Baca Lagi aje https://otomotif.okezone.com/read/2022/01/09/87/2529428/simak-begini-cara-merawat-motor-injeksi-agar-mesin-tetap-awet

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Simak, Begini Cara Merawat Motor Injeksi agar Mesin Tetap Awet - Okezone Otomotif"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.