PEKANBARU, KOMPAS.com - Seorang pengendara sepeda motor tewas akibat menabrak truk di jalur dua jalan lintas Pekanbaru-Bangkinang di Desa Rimbo Panjang, Kecamatan Tambang, Kabupaten Kampar, Riau, Senin (1/2/2021) pagi.
Korban bernama Khaidir tewas karena mengalami luka berat.
"Korban meninggal dunia setibanya di Rumah Sakit Aulia di Pekanbaru," ujar Kepala Satuan Lalu Lintas (Kasatlantas) Polres Kampar AKP Angga Wahyu Prihantoro dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Senin.
Dijelaskan Angga, pengendara sepeda dan mobil truk sama-sama melaju dari arah Bangkinang menuju Pekanbaru.
Baca juga: Truk Daging Oleng, Tabrak 7 Rumah Warga hingga Terbakar, Anak dan Istri Sopir Tewas Terpanggang
Setibanya di kilometer 22, korban menabrak truk yang dikemudikan Indra Ifel berhenti di bahu jalan.
"Supir truk berhenti di bahu jalan untuk membeli rokok di warung. Tiba-tiba pengendara sepeda motor menabrak truk dari belakang," kata Angga.
Pengendara sepeda motor, sebut dia, mengalami luka berat di kepala. Korban akhirnya meninggal dunia setibanya di rumah sakit.
Terkait kecelakaan ini, Angga mengimbau masyarakat agar lebih hati-hati dalam mengemudikan kendaraan.
Baca juga: Terjatuh karena Lubang, Pengendara Motor Tewas Terlindas Truk di Jalan Raya Bogor
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Tak Fokus, Pengendara Motor Tewas Tabrak Truk Parkir di Bahu Jalan - Kompas.com - KOMPAS.com"
Posting Komentar