Search

Jorge Lorenzo: Tanpa Saya, Yamaha Bukan Motor 'Komplet' - Bola.net

Bola.net - Eks pembalap MotoGP, Jorge Lorenzo, meyakini bahwa motor Yamaha YZR-M1 tetap merupakan motor yang kompetitif. Namun, ia juga menyatakan bahwa sejak ia hengkang pada akhir 2016, kekuatan motor itu tak pernah 'komplet' tanpa masukannya. Hal ini ia sampaikan via Sky Sport pada Selasa (27/1/2021).

Sebelum Lorenzo datang, Yamaha memang kompetitif di bawah arahan Valentino Rossi. Namun, sejak Lorenzo bergabung pada 2008, M1 jadi motor yang lebih 'ramah' pada berbagai jenis gaya balap, bahkan bagi rider tim satelit. Nyaris seluruh rider Yamaha naik podium saat Lorenzo dan Rossi kompak menuntun pengembangan M1.

Namun, sejak Lorenzo hengkang pada akhir 2016, Yamaha tak lagi begitu garang di tangan Rossi dan Maverick Vinales. Lorenzo sempat dijadikan test rider sepanjang 2020, namun jarang uji coba akibat Covid-19. M1 pun masih mampu meraih 12 podium dan tujuh kemenangan dari empat rider berbeda, tapi performanya tak konsisten.

Let's block ads! (Why?)

Baca Lagi aje https://www.bola.net/otomotif/jorge-lorenzo-tanpa-saya-yamaha-bukan-motor-komplet-95b95b.html

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Jorge Lorenzo: Tanpa Saya, Yamaha Bukan Motor 'Komplet' - Bola.net"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.