Search

Motor Lawas Honda Kembali Disegarkan, Begini Penampakannya - Suara.com

Suara.com - Honda kembali melakukan perubahan pada line-up produk mereka. Kali ini, giliran motor bebek lawas yang dapat jatah penyegaran.

Dilansir dari Boon Siew, selaku APM Honda di Malaysia, motor bebek tersebut bernama Honda EX5.

Sebenarnya motor ini sudah dirilis beberapa waktu lalu. Namun, Honda kini menghadirkannya dengan tampilan yang berbeda dan terbatas.

Honda EX5 ini diberi nama baru dengan penambahan 35th Anniversary. Motor ini sengaja dirilis dalam rangka memperingati 35 tahun lamanya Honda EX5 berada di Malaysia.

Baca Juga: Apa Saja Model Mobil Terlaris 2020? Ini Lima Besar Wholesales Nasional

Honda merilis produk baru (bikesrepublic.com)
Honda merilis produk baru (bikesrepublic.com)

Honda EX5 35th Anniversary terdapat perbedaan dengan model standar yaitu terletak pada logo khusus yang ditempel pada sayap depan.

Dari sektor dapur pacu, motor ini masih menggunakan spesifikasi pendahulunya, yakni mesin berkapasitas 110 cc.

Honda EX5 Pearl Nightfall Blue (Honda Malaysia)
Honda EX5 Pearl Nightfall Blue (Honda Malaysia)

Dengan mesin yang dimilikinya, motor ini mampu memuntahkan tenaga hingga 8,5 dk dengan torsi 8,6 Nm.

Honda EX5 35th Anniversary hadir dalam dua pilihan pelek, cast wheel dan jari-jari.

Honda EX5 Euphoria Red Metallic (Honda Malaysia)
Honda EX5 Euphoria Red Metallic (Honda Malaysia)

Soal pilihan warna, ada Euphoria Red Metallic dan Pearl Nightfall Blue.

Baca Juga: Toyota Jadi Pemuncak Wholesales Mobil Baru di Pasar Nasional 2020

Dari sektor harga, motor ini ternyata cukup terjangkau. Honda EX5 35th Anniversary dibanderol 4,783 ribu Ringgit Malaysia atau sekitar Rp 16,7 juta.

Let's block ads! (Why?)

Baca Lagi aje https://www.suara.com/otomotif/2021/01/16/182000/motor-lawas-honda-kembali-disegarkan-begini-penampakannya

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Motor Lawas Honda Kembali Disegarkan, Begini Penampakannya - Suara.com"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.