MOTOR Plus-online.com - Siap-siap brother, soalnya PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) akan memberikan kejutan nih.
Info tersebut dibagikan di akun Instagram resminya, @yamahaindonesia.
Dikatakan tanggal 15 April 2020 besok, akan ada yang menarik dan baru dari Yamaha Indonesia.
Apakah akan ada peluncuran motor baru?
Baca Juga: Jadi Terlihat Moge dan Lebih Pakem, Yamaha All New NMAX Pasang Double Disc Brake, Segini Banderolnya
Kejutan ini akan diinformasikan di akun resmi sosial media Yamaha, sekitar pukul 11.00 WIB (15/4/2020).
"Pokoknya kejutan deh, nanti juga tahu," kata Anton Widiantoro, Manager Public Relation YIMM kepada MOTOR Plus-online.
Bikin yang penasaran banget ya, tapi enggak sedikit lo warganet yang menduga Yamaha akan meluncurkan motor baru.
Karena saat ini sedang pandemi virus Covid-19 alias Corona, jadi kalau memang ada motor baru mungkin saja diluncurkannya lewat streaming online.
Baca Juga: Usung Konsep Cafe Racer, Yamaha XJR1300 Makin Sporty dan Jadi Impian Anak Muda
Soalnya Pemprov DKI Jakarta sendiri saat ini sedang menerapkan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).
Jadi, sudah tentu acara-acara besar yang dihadiri banyak orang harus ditunda.
Melihat dari kolom komentar di unggahan tersebut, selain banyak warganet yang menduga akan adanya peluncuran motor baru, ada juga yang beranggapan lain nih.
Yaitu diduga Yamaha akan meluncurkan aplikasi resmi Yamaha.
Baca Juga: Gokil! Cegah Virus Corona, Kodim 0907 Tarakan Ubah Yamaha V-Ixion Jadi 'Morse' Disinfektan
cendrawi_99: Mgkn aplikasi “My Yamaha” kali ya
yuda_priamb0d0: Indikasi nya aplikasi resmi Yamaha nih
rendiagusprast: Aplikasi offisial dari yamaha kyknya
Duh, jadi makin penasaran, kalau begitu kita tunggu saja besok ya Bro!
Baca Lagi aje https://www.motorplus-online.com/read/252104115/siap-siap-bro-yamaha-indonesia-akan-berikan-kejutan-apakah-peluncuran-motor-baru?page=allBagikan Berita Ini
0 Response to "Siap-siap Bro, Yamaha Indonesia Akan Berikan Kejutan, Apakah Peluncuran Motor Baru? - Semua Halaman - Grid Motor"
Posting Komentar