Search

Ini Tips Mengendarai Motor di Gang Sempit - Kompas.com - Otomotif Kompas.com

JAKARTA, KOMPAS.com – Jalanan di Indonesia memang banyak yang kecil, misalnya melalui gang. Gang ini juga biasanya dipenuhi dengan rumah-rumah dan berukuran cukup kecil, lebarnya mungkin hanya muat satu mobil.

Belum lama ini, ada sebuah video yang diunggah akun Dashcam Owners Indonesia di Instagram yang memperlihatkan kecelakaan antara pengendara motor dan anak kecil. Motor yang cukup kencang tadi menabrak anak kecil yang tiba-tiba lari dari persimpangan.

Head of Safety Riding Promotion Wahana Agus Sani mengatakan, dalam safety riding mempelajri bagaimana memprediksi bahaya yang ada di jalan raya. Misalnya jika melewati jalan kecil atau gang, maka harus mengurangi kecepatan.

Baca juga: Mengapa Banyak Konsumen Kijang Innova yang Upgrade Bodi

 

Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu.
Daftarkan email

“Biasanya orang yang suka mengebut di gang kecil karena dia sudah terbiasa lewat jalan tersebut. Rata-rata pengendara kurang waspada, sehingga melaju dalam kecepatan tinggi,” ucap Agus kepada Kompas.com, Sabtu (24/7/2021).

Apalagi jika di gang tersebut banyak persimpangan, sangat berbahaya jika kecepatan motor terlalu tinggi. Misalnya seperti kejadian tadi, anak kecil tidak diperkirakan bakal berlari keluar dari persimpangan dan tertabrak motor.

Baca juga: Adu Fitur Daihatsu Gran Max Blind Van dan DFSK Gelora Blind Van

“Dengan kecepatan rendah, jika ada sesuatu yang berbahaya bisa langsung diantisipasi dengan melakukan pengereman. Jadi kecelakaan dapat diminimalisir bahkan dihindari,” kata Agus.

Selain itu, jika kecepatannya rendah dan tetap menabrak, setidaknya kerusakan yang dialami tidak parah. Lalu jika menabrak orang, bisa juga risiko cederanya jadi tidak terlalu parah.

Adblock test (Why?)

Baca Lagi aje https://otomotif.kompas.com/read/2021/07/24/122200315/ini-tips-mengendarai-motor-di-gang-sempit

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Ini Tips Mengendarai Motor di Gang Sempit - Kompas.com - Otomotif Kompas.com"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.