loading...
Gesits adalah motor listrik merupakan karya anak bangsa yang dirakit di Cileungsi, Bogor. Motor listrik gesits ini merupakan kerja sama antara Kementerian Riset dan Teknologi serta Institut Teknologi Sepuluh November (ITS). Foto/gesitsmotors
Motor listrik gesits yang memakai tenaga listrik dengan daya motor 5KW. Motor listrik gesits bisa dipakai berkendara dengan jarak sekitar 50 kilometer hanya dengan sekali pengisian daya baterai.
Gesits memiliki baterai Li-NCM 72 Volt 20 Ampere Hour (AH) yang diperkirakan memiliki daya sekitar 2.000 Watt. Melihat dari spesifikasinya, motor gesits mempunyai berbagai kelebihan.
1. Monitoring System
Motor listrik gesits ini berbeda dengan motor matik lainnya. Motor gesits ini mengandalkan speedometer indikator yang terhubung dengan sistem berbasis Android.
Baca juga; Pemesanan Sepeda Motor Listrik GESITS Capai 2.507 Unit
Panel indikator motor listrik gesits pada layar smartphone, menyajikan informasi mengenai kecepatan, kapasitas baterai, dan rpm. Hal ini menjadi nilai plus untuk motor listrik buatan lokal.
2.Battery Management System
Fitur ini merupakan hal yang menarik, karena untuk sekali pengisian baterai, pengguna motor gesits bisa berkendara sejauh 80-100 km. Energi yang digunakan lebih efisien dan bisa menjadi alternatif bagi pengguna motor matic.
Baca juga; GESITS Siap Distribusikan 3.000 Motor Listrik Hingga Desember
Motor listrik gesits menggunakan baterai jenis Lithium Ion yang mempunyai daya kapasistas sampai 5.000 WH. Hanya membutuhkan 3 sampai 4 jam pengisian agar mendapatkan daya kapasitas penuh.
3.Ground Clearance Tinggi
Dari hasil test drive, bagian bawah motor listrik gesits ini tidak bersinggungan dengan aspal ketika melewati jalanan bergelombang, seperti saat boncengan. Dynamo gesits tidak terletak pada roda, melainkan di monoshock belakang.
Baca juga; Ekspor Satu Kontainer Motor Listrik GESITS ke Senegal Dimulai
Hal ini menghindari agar roda bisa bergerak saat ada belt yang terhubung. hal ini bertujuan supaya dinamo yang ada pada motor gesits tidak cepat mengalami kerusakan karena sering mendapat guncangan saat melewati jalanan yang rusak.
(MG/Navizia Louvitrioktavia)
(wib)
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Ini Spesifikasi dan Kelebihan Motor Gesits - SINDOnews Otomotif"
Posting Komentar