Search

Eddi Brokoli Berbagi Tips Touring Sepeda Motor Aman dan Nyaman - Otomotif Tempo.co

TEMPO.CO, Jakarta Touring sepeda motor yang aman dan nyaman tentu diinginkan oleh semua rider, termasuk penyanyi dan penyiar kondang Eddi Brokoli.

Eddi Brokoli adalah anak motor yang sering melakukan touring jarak jauh. Dia yang sangat memperhatikan safety riding.

"Yang pasti safety riding nomor satu. Kalau jarak jauh helm harus full face, untuk menghindari impact. Amit-amit kalau sampai terjadi kecelakaan," ujar Eddi di Eiger Flagship Store, Bandung hari ini, Selasa, 16 Maret 2021.

Eddi Brokoli lantas berbagi tips berkendara sepeda motor dan touring yang aman.

BacaWarga Jambi Touring ke Arab untuk Umroh, Ini Perkiraan Biayanya

Menurut dia, jaket dan celana yang digunakan touring motor harus sesuai standar dan diupayakan memiliki protektor untuk menghindari benturan.

"Lutut bisa kena motor orang atau mobil yang berlawanan. Kalau jatuh itu, lutut duluan yang kena, sama sikut," ucap eks vokalis band Harapan Jaya itu.

Eddi Brokoli, yang juga Brand Ambassador Eiger Adventures, mengungkapkan bahwa dalam memilih sepatu, gunakanlah yang menutupi mata kaki. Selalu sedia jas hujan sekalipun sedang musim kemarau atau cerah, termasuk boots cover alias penutup sepatu.

Eddi Brokoli juga berpesan kepada biker agar tak menggunakan tas punggung (backpack) jika melakukan touring perjalanan jauh.

"Karena capek nanti punggungnya, simpan barang-barangnya di side box, paling barang-barang yang penting aja yang di waist bag," ujar Eddi Brokoli menjelaskan tips touring sepeda motor.

Let's block ads! (Why?)

Baca Lagi aje https://otomotif.tempo.co/read/1442834/eddi-brokoli-berbagi-tips-touring-sepeda-motor-aman-dan-nyaman

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Eddi Brokoli Berbagi Tips Touring Sepeda Motor Aman dan Nyaman - Otomotif Tempo.co"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.