Search

Pasang Stabilizer di Sokbreker Depan Bikin Motor Lebih Nurut Saat Melahap Tikungan - Semua Halaman - Grid Motor


MOTOR Plus-online.com - Gampang kok cara bikin motor lebih 'nurut' saat melahap tikungan.

Caranya tinggal pasang stabilizer sokbreker depan atau fork brace aja nih.

Karena seperti namanya, stabilizer ini berfungsi untuk menstabilkan gerakan sokbreker depan.

Jadi bukan cuma pajangan atau buat gaya-gayaan semata ya bro.

Baca Juga: Bukannya Upside Down, Sokbreker Depan Yamaha WR 155R Pakai Model Teleskopik, Ini Alasannya

Baca Juga: Punya Fitur Berlimpah, Ternyata Sokbreker Tabung di Yamaha All New NMAX Bisa Disetel

"Efeknya gerak sokbreker depan kanan dan kiri menjadi sama," kata Heri Prasetyawan, yang punya Jaw's Speed.

Stabilizer sokbreker berfungsi saat motor mengalami pengereman.

"Saat motor melakukan pengereman, sokbreker yang lebih besar mengalami tekanan adalah sokbreker yang terdapat piringan atau cakram," tambah pria yang akrab disapa Wawan ini.

Dengan adanya stabilizer sokbreker depan ini, tumpuan sokbreker kanan dan kiri saat motor melakukan pengereman jadi seimbang.

Baca Juga: Sokbreker dan Pelek Kompak Berwarna Emas, Yamaha NMAX Milik Penggemar Valentino Rossi Ini Jadi Mirip Motor Paddock

Stabilizer Sokbreker Depan BPro

@BPro_Racing

Stabilizer Sokbreker Depan BPro

"Dengan stabilizer sokbreker depan ini tumpuan sokbreker depan antara kanan dan kiri jadi seimbang," tambahnya.

Kalau sokbreker depan seimbang menekan, traksi ban terhadap aspal juga akan lebih baik.

Saat pasang stabilizer sokbreker ini motor juga akan lebih stabil saat diajak bermanuver.

"Terutama saat motor diajak manuver seperti cornering, gerak sokbreker kanan dan kiri jadi seirama," kata Wawan.

Baca Juga: Bukan Cuma Untuk Pemanis Tampilan, Ini Fungsi Preload Adjuster di Sokbreker Depan Motor

"Sehingga motor jadi 'nurut' saat diajak miring-miring," pungkasnya.

Nah paham kan bro, jadi begitu fungsi utama dari stabilizer sokbreker depan.

Let's block ads! (Why?)

Baca Lagi aje https://www.motorplus-online.com/read/251954173/pasang-stabilizer-di-sokbreker-depan-bikin-motor-lebih-nurut-saat-melahap-tikungan?page=all

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Pasang Stabilizer di Sokbreker Depan Bikin Motor Lebih Nurut Saat Melahap Tikungan - Semua Halaman - Grid Motor"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.