JawaPos.com – Dewasa ini banyak penemuan baru yang membuat pengendara sepeda motor lebih nyaman. Salah satunya sistem pemanasan dan pendinginan pada sepeda motor yang sangat berguna. Area genggaman atau grip dan kursi dengan pemanas adalah aksesori yang mulai banyak dijumpai. Namun, pendingin dan ventilasi, tidak terlalu banyak. Merek sepeda motor Indian berusaha mengatasi hal tersebut dengan sistem climate control dengan meluncurkan jok motor yang bisa dipanaskan dan didinginkan.
Jok besutan Indian disebut ClimaCommand. Jok tersebut tentunya diharapkan bisa membuat pengendara lebih nyaman terutama saat mereka melintasi area dengan iklim tak menentu yang ekstrem.
Dilansir dari RideApart, Jumat (26/6), Indian membuat dan mengembangkan sistem yang benar-benar membuat jok dingin saat disentuh. Untuk mencapai itu, teknologinya menggunakan modul termoelektrik eksklusif yang menyerap dan menghilangkan panas.
Penggunaan graphene, bahan yang seluruhnya terbuat dari atom karbon dengan ketahanan tinggi dan menawarkan konduktivitas yang baik juga dapat memastikan bahwa panas dan dingin didistribusikan di seluruh kursi dengan merata. Sayangnya, perusahaan tersebut belum memberikan rincian tentang bagaimana sistem bekerja secara tepat lantaran masih menunggu paten.
Sistem ini memiliki tiga pengaturan yakni rendah, sedang, dan tinggi. Selain itu, menawarkan kontrol terpisah untuk pengendara dan penumpang. Perusahaan mengonfirmasi kalau jok ClimaCommand mulai dikirim ke diler dan saat ini tersedia untuk model Indian Thunderstroke.
Perusahaan juga menetapkan bahwa jok tersebut tidak terintegrasi dengan kontrol utama. Artinya tidak dapat dikontrol melalui sistem infotainment. Jok dengan fitur Climate Control itu mungkin akan diminati pasar.
Saksikan video menarik berikut ini:
Baca Lagi aje https://www.jawapos.com/oto-dan-tekno/otomotif/27/06/2020/jok-sepeda-motor-teknologi-canggih-dibekali-fitur-climate-control/Bagikan Berita Ini
0 Response to "Jok Sepeda Motor Teknologi Canggih, Dibekali Fitur Climate Control - JawaPos"
Posting Komentar