Search

Kawasaki Ajukan Hak Paten Keamanan Baru untuk Sepeda Motor - Suara.com - Suara.com

Suara.com - Kawasaki baru saja mengajukan hak paten untuk sistem keamanan sepeda motor. Teknologi baru ini diklaim membuat kendaraan roda dua bisa lebih peka terhadap lokasi berkendara.

Salah satu paten Kawasaki yang didaftarkan adalah kemampuan sepeda motor dalam mengumpulkan informasi sekitar lokasi berkendara. Sistem kerjanya berupa sensor dengan pemasangan pada titik vital motor seperti bagian depan, jok, juga sisi belakang motor.

Ilustrasi teknologi mobil tanpa awak (Shutterstock).
Ilustrasi teknologi mobil dilengkapi sensor dan koneksi GPS. Kini motor juga menggunakan teknologi senada. Sebagai ilustrasi [Shutterstock].

Selain itu, terdapat kamera yang berfungsi memantau jalur bakal dilewati lantas mengirimkan informasinya ke sistem. Selanjutnya sistem akan segera mempelajari rintangan seperti tikungan atau kendaraan lain agar pengendara dapat lebih berhati-hati.

Sistem keamanan baru ini juga sudah dilengkapi data GPS secara real time. Dengan demikian, pengendara sepeda motor Kawasaki di masa depan diklaim akan lebih aman dengan sistem itu.

Sebagai catatan, sistem keselamatan seperti yang ditawarkan pembuat motor asal Jepang ini sebenarnya sudah banyak digunakan pada mobil.

Baca Juga: Kawasaki Ninja ZX-25R Dipastikan Meluncur di Indonesia 10 Juli

Kawasaki Z900 edisi 2020 dijual seharga Rp 250 juta di Indonesia. [Dok Kawasaki]
Kawasaki Z900 edisi 2020. Sebagai ilustrasi produk Kawasaki saat ini [Dok Kawasaki]

Pada mobil masa kini, sistem yang ditawarkan biasanya berupa semacam peringatan bila pengemudi mengantuk atau keluar dari jalur saat berada di jalan raya.

Nah, ketika teknologi ini tersemat pada sepeda motor tentunya menjadi sesuatu yang cukup baru. Terlebih sistem keamanan sebagai salah satu kunci keselamatan saat berkendara.Walaupun beberapa pengendara menilai ada beberapa fitur yang cukup mengganggu karena terlalu sensintif.

Baca Juga: Susul Kawasaki dan Honda, Suzuki Bakal Ikut Terjun ke Segmen Motor Elektrik

Sebelum pengajuan paten Kawasaki ini, BMW juga mengajukan sebuah sistem keselamatan baru pada sepeda motor yang dipatenkan dalam World Property Intelectual Organization (WIPO).

Meski belum ada pengumuman resmi dari perusahaan yang bermarkas di Jerman itu, BMW dikabarkan telah mengajukan sistem yang dinamai "perangkat perlindungan tabrakan di sepeda bermotor".

Sistem yang dibuat oleh BMW ini diklaim mampu melindungi pengendara sepeda motor jika terjadi tabrakan langsung.

Let's block ads! (Why?)

Baca Lagi aje https://www.suara.com/otomotif/2020/06/30/185000/kawasaki-ajukan-hak-paten-keamanan-baru-untuk-sepeda-motor

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Kawasaki Ajukan Hak Paten Keamanan Baru untuk Sepeda Motor - Suara.com - Suara.com"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.