Search

Motor Matik Semakin Diminati, Fitur Apa yang Dibutuhkan Masyarakat? - Detikcom

Bandung - Motor matik di Indonesia mendominasi jenis kendaraan sepeda motor yang terjual pada tahun lalu. Dominasi motor matik ini juga diprediksi akan semakin meningkat di tahun-tahun berikutnya karena jenis motor ini digunakan masyarakat sebagai motor harian yang mudah digunakan ke mana saja.

"Tahun lalu penjualan motor di Indonesia didominasi motor matik. Ke depannya motor matik akan mendominasi. Semakin ke mari, motor matik mulai bermain di desain yang elegan dan yang pasti fiturnya lebih banyak lagi," ucap Achamd Reza V, reviewer otomotif dari detikOTO, dalam acara D'Motospeak Coaching Clinic bareng Yamaha yang digelar di Badung Cafe N Resto, Bandung pada Minggu (25/8/2019).


Reza juga mengatakan bahwa seiring berkembangnya teknologi, kelengkapan akan fitur-fitur dalam motor matik juga menjadi salah satu pertimbangan masyarakat sebelum membeli motor motik. Reza mengatakan tren fitur juga harus dibareng dengan apa yang dibutuhkan masyarakat saat ini. Misalnya karena motor matik gampang digunakan ke mana saja, maka masyarakat juga menginginkan motor matik yang hemat bahan bakar.
Reza menyebut salah satu motor yang irit, yaitu Yamaha Lexy karena sudah menggunakan teknologi Blue Core 125 cc. Tak hanya irit, menurut Reza, Yamaha Lexy juga nyaman digunakan baik bagi pengemudi maupun yang dibonceng karena jok yang lebar dan panjang. Selain itu, Reza juga mengatakan bahwa Yamaha Lexy memiliki bagasi yang besar sehingga bisa menampung barang keperluan sehari-hari masyarakat.

"Motor matik menjadi kendaraan harian bagi masyarakat saat pergi ke kantor, sekolah, pasar, dan lainnya. Hal ini membuat masyarakat membutuhkan motor matik yang lebih hemat bahan bakar dan juga nyaman dipakai seperti Yamaha Lexi," ucap Reza.

Hal senada disampaikan Harald Arkan, salah satu Moto Vlogger Indonesia yang juga menjadi pemateri dalam D'Motospeak Coaching Clinic. Harald mengatakan bahwa tren otomotif ke depan membuat masyarakat pasti juga membutuhkan motor matik yang kaya akan fitur. Harald menawarkan motor alternatif lain selain Yamaha Lexy, yaitu Yamaha Freego.

Menurut Harald, Yamaha Freego juga sudah dilengkapi teknologi Blue Core yang membuatnya irit bahan bakar. Selain itu, Harald juga menyebut beberapa fitur lain dalam Yamaha Freego seperti speedometer yang sudah digital, ban yang besar, bagasi mencapai 25 liter, Anti-Lock Brake System (ABS), lampu LED pada headlight, lampu hazard, dan fitur lainnya.

"Lalu ada juga fitur smart front refuel yang membuat pengguna lebih praktis mengisi bensin. Tidak perlu turun karena isi bensinnya di depan. Fitur-fitur ini yang ke depannya bakal diikuti motor matik lainnya," ucap Harald.

Acara D'Motospeak Coaching Clinic ini turut dihadiri berbagai komunitas motor dari Bandung seperti Indonesia Lexi Club Chapter Bandung, Aerox Riders Club Indonesia Bandung Raya, Yamaha R25 Chapter Bandung, dan Yamaha R15 Chapter Bandung. Malamnya, para pengunjung diajak nonton bareng MotoGP seri ke-12 di Sirkuit Silverstone, Inggris.

Simak Video "Karena Masa Kecil Anak Tidak Akan Terulang Dua Kali"
[Gambas:Video 20detik]
(ega/ddn)

Let's block ads! (Why?)

Baca Lagi aje https://oto.detik.com/motor/d-4680646/motor-matik-semakin-diminati-fitur-apa-yang-dibutuhkan-masyarakat

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Motor Matik Semakin Diminati, Fitur Apa yang Dibutuhkan Masyarakat? - Detikcom"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.