Seorang anggota TNI di Kota Sorong, Papua Barat Daya, Pratu DMG (23) ditemukan tewas tertindih sepeda motor di dalam sebuah got. Kuat dugaan korban meninggal akibat mengalami kecelakaan tunggal.
"Iya kami dapat laporan tadi pagi ada orang di dalam got dengan sepeda motor," kata Kanit Gakkum Satlantas Polresta Sorong Kota Ipda Aminuddin kepada detikcom, Sabtu (3/2/2024).
Jasad Pratu DMG ditemukan tertindih sepeda motor di dalam got di Mega Mall, KM 8, Kota Sorong sekitar pukul 06.30 WIT, pagi tadi. Aminuddin mengatakan korban mengalami luka hingga patah tulang.
"Jadi kesimpulannya kita setelah ke TKP itu dia Laka tunggal dan itu anggota TNI," ujarnya.
"Untuk sementara yang kita lihat di badan korban ada luka benturan benda tumpul karena lompat motornya tabrak tembok. Luka di tubuh korban itu di bagian kepala dahi sebelah kanan dan kaki patah," tambahnya.
Belakangan diketahui bahwa Pratu DMG merupakan anggota TNI AD yang bertugas di Batalyon Zeni Tempur (Yonzipur) Sorong. Jasad Pratu DMG sudah dibawa ke kamar mayat RS Sele Be Solu.
"Korban ini anggota TNI dari Yon Zipur Sorong. Jenazah sudah dibawa ke ruang mayat Sele Be Solu dan kita sudah hubungi satuannya dan mereka sudah ada di kamar mayat dan sudah ke unit laka lantas," ungkapnya.
Aminuddin menyebut pihaknya masih menyelidiki penyebab kematian Pratu DMG. Sebab saat di TKP, polisi hanya menemukan helm, sepeda motor dan korban.
"Kami belum tahu (penyebabnya) karena korban saat ditemukan juga sudah meninggal. Kami hanya menemukan helm, korban dan sepeda motor," tutupnya.
Simak Video "Menikmati Keindahan Warna-warni Biota Laut di Misool"
[Gambas:Video 20detik]
(hmw/hsr)
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Anggota TNI di Sorong Tewas Tertindih Motor, Diduga Korban Laka Tunggal - detikSulsel"
Posting Komentar