Search

Gara-gara Layangan, Pria Ini Jatuh dari Motor, Tajamnya Benang Lukai Leher - Kompas.com - KOMPAS.com

DENPASAR, KOMPAS.com - I Gusti Agung Devananda Praditya (20), warga Denpasar, Bali, terluka setelah lehernya terjerat benang layangan.

Kejadian itu bermula saat Agung mengendarai sepeda motor melintasi Simpang Noja, Kesiman, Denpasar, Sabtu (16/5/2020). 

Saat melewati lokasi itu, Agung tak sadar ada benang layangan yang melintang di jalan.

Benang tersebut tersangkut di lehernya hingga ia tertarik dan jatuh.

"Korban luka pada leher terkena tali layangan saat berkendara. Kami rawat di TKP," kata Kepala BPBD Kota Denpasar, Ida Bagus Joni Ari Wibawa saat dihubungi, Rabu (20/5/2020).

Baca juga: Marga Latuconsina Berasal dari Desa Pelauw, Disandang Raja, Berpendidikan, dan Bermartabat

Selain luka ringan di tubuh karena terjatuh, leher Agung juga terluka karena tajamnya benang layangan.

Kepada warga, Joni mengimbau agar lebih berhati-hati dalam bermain layangan.

Warga diminta bermain di lapangan atau pinggir pantai, dan tidak bermain di jalan.

Let's block ads! (Why?)

Baca Lagi aje https://regional.kompas.com/read/2020/05/20/13565851/gara-gara-layangan-pria-ini-jatuh-dari-motor-tajamnya-benang-lukai-leher

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Gara-gara Layangan, Pria Ini Jatuh dari Motor, Tajamnya Benang Lukai Leher - Kompas.com - KOMPAS.com"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.