Search

Nekat Balap Liar Ditengah Pandemi, 112 Motor Diamankan Polisi di Lombok - detikNews

Mataram -

Puluhan pemuda di Lombok Barat, Nusa Tenggara Barat (NTB) nekat melakukan aksi balap liar ditengah pandemi corona. Polisi turun tangan dan mengamankan 112 unit sepeda motor.

Aksi balap liar itu berlangsung di jalur Nyiur Gading Kediri, Lombok Barat Sabtu (2/5/2020) malam. Tidak ada kompromi polisi langsung membubarkan dan mengamankan sejumlah motor tersebut.

"Tidak ada kompromi terhadap balap liar di wilayah hukum Polres Lombok Barat, terutama dalam pandemi COVID-19. Untuk itu, Kapolres Lombok Barat sangat atensi terhadap kegiatan balap liar yang meresahkan ini, terlebih saat ini memasuki bulan suci Ramadhan," kata Kapolsek Kediri, Iptu Donny Wira Setiawan, dalam keterangan pada detikcom.

Donny mengatakan para pelaku tidak berkutik saat diamankan. Mereka dibawa ke polres Lombok Barat untuk diproses lebih lanjut.

"Para pelaku balap Liar ini tidak berkutik setelah personel gabungan mengepung mereka yang melakukan balap liar. Terhadap 112 kendaraan yang diamankan, segera dilakukan pendataan dan selanjutnya diserahkan ke Polres Lombok Barat untuk proses lebih lanjut," ujarnya.

"Penindakan ini dilakukan bertujuan memberikan efek jera kepada para pemuda yang melakukan aksi balap liar di wilayah hukum Polsek Kediri. Di mana masyarakat sangat resah dengan keberadaan balap liar ini, terlebih saat ini pandemi COVID-19 sudah sangat mengkhawatirkan di seluruh Indonesia bahkan di dunia dan khususnya di Lombok Barat," sambung Donny.

(eva/eva)

Let's block ads! (Why?)

Baca Lagi aje https://news.detik.com/berita/d-5000140/nekat-balap-liar-ditengah-pandemi-112-motor-diamankan-polisi-di-lombok

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Nekat Balap Liar Ditengah Pandemi, 112 Motor Diamankan Polisi di Lombok - detikNews"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.