Search

Cerita Motor Kawasaki Ninja H-2 Langka dari Yogyakarta - Otomotif Tempo.co

TEMPO.CO, Yogyakarta - PT Sumber Buana Motor, distributor motor Kawasaki area Yogyakarta - Kedu -Banyumas menyerahkan sebuah Kawasaki Ninja H-2 langka kepada konsumennya.

Penyerahan dilakukan di Banyumas, Jawa Tengah, pada 19 November 2020.

Motor Kawasaki Ninja seharga Rp 751 juta (on the road) itu sebelumnya telah dipesan setahun silam namun baru bisa didapatkan jelang akhir tahun ini.

"Penantian indent konsumen itu selama setahun baru terbayar di bulan November 2020. Dia pengusaha cafe di Banjarnegara," ujar Satya Swandaru, Manager Marketing PT Sumber Buana Motor, kepada Tempo, Rabu, 25 November 2020.

Motor sport Kawasaki Ninja H-2 bermesin 4-silinder itu dibeli secara tunai. Motor ini memiliki kapasitas mesin 998 cc DOHC dilengkapi dengan supercharger.

Mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga maksimal 326 dk pada 14.000 rpm dan torsi 155 Nm pada 12.500 rpm. Maka Kawasaki Ninja H-2 diklaim sebagai motor terkencang di dunia dengan kecepatan maksimum mencapai lebih dari 337 km/jam.

Untuk kaki-kakinya, pabrikan membekali motor ini dengan suspensi depan upside down dan monoshock di belakang dengan pelek racing.

Satya menuturkan, bukan perkara gampang bagi dealer ketika ada konsumen memesan unit kawasaki Ninja H-2 yang jadi rebutan kalangan berduit itu.

"Susah mendapatkan motor ini karena ada kebijakan pembatasan impor. Jadi dalam 1 tahun dibatasi jumlah motor yang bisa di impor langsung dari Jepang," ujarnya.

Motor Kawasaki Ninja H-2 yang diserahkan kepada konsumen Banjarnegara itu merupakan salah satu dari dua unit H-2 di Indonesia yang berhasil diimpor dari Jepang, pabrikan Kawasaki di sepanjang 2020 ini.

"Untuk tahun 2020 ini hanya ada dua unit Ninja H-2 yang dikirim dari Jepang untuk Indonesia. Salah satunya ya unit yang kami kirim ke konsumen Banjarnegara itu, satu lagi didapat konsumen asal Jakarta," ujar Satya.

Sejauh ini, ujar Satya, di Indonesia populasi Ninja H-2 ini diperkirakan hanya sekitar lima unit. Salah satu kendala bagi dealer jika ada order motor langka semacam Kawasaki Ninja H-2 itu karena banyak yang mengincarnya.

Terjadilah persaingan sengit antardealer berbagai wilayah di Indonesia.

Satya mengungkapkan bahwa Sumber Buana Motor Yogyakarta bisa mendapatkan unit langka motor Kawasaki Ninja H-2 itu karena mengajukan permintaan lebih awal ke pabrikan. Tentu saja permintaan ke pabrikan itu dilakukan setelah memastikan bahwa konsumen juga serius.

"Karena konsumen serius dan mau bayar DP (uang muka) sesuai ketentuan serta bersedia tidak batal maka kami perjuangkan agar dapat terkirim," katanya.

Let's block ads! (Why?)

Baca Lagi aje https://otomotif.tempo.co/read/1409005/cerita-motor-kawasaki-ninja-h-2-langka-dari-yogyakarta

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Cerita Motor Kawasaki Ninja H-2 Langka dari Yogyakarta - Otomotif Tempo.co"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.