Search

Pura-Pura Jadi Korban Penganiayaan, Penjahat Sikat Motor Anak 15 Tahun di Gresik - Jawa Pos - JawaPos

JawaPos.com – Modus operandi para penjahat jalanan kian beragam. Bahkan, para pelaku berpura-pura menjadi korban kejahatan, lalu meminta pertolongan. Rupanya, cara itu digunakan untuk mengecoh perhatian korban.

Peristiwa tersebut menimpa EN, remaja 15 tahun asal Mojokerto. Motor Honda Vario bernopol S 3138 TY beserta handphone miliknya amblas tak berjejak pada Sabtu (11/11) malam setelah dibawa kabur dua orang tidak dikenal.

’’Jalan-jalan bersama seorang teman. Lalu, tiba-tiba diberhentikan saat melintas di kawasan Pasar Balongpanggang,’’ ujar korban.

Baca Juga: OTT KPK Terhadap Pj Bupati Sorong Terkait Dugaan Pengondisian BPK

Dia terkejut lantaran dua pria tidak dikenal itu melontarkan tuduhan bahwa korban telah menganiaya saudara pelaku hingga tak sadarkan diri.

’’Saya pun makin bingung. Agar tidak gaduh di jalanan, permintaannya saya ikuti,’’ ungkapnya.

Permintaan yang dimaksud adalah pelaku meminta korban untuk melihat kondisi adiknya dan menanggung seluruh biaya pengobatan. Korban pun diboncengkan pelaku, sedangkan rekan korban berinisial AD disuruh untuk tinggal di tempat bersama motornya.

’’Sampai di tengah jalan justru disuruh turun. Rupanya, motor saya juga dibawa kabur,’’ paparnya.

Baca Juga: Pasangan Drama Reply 1988 Hyeri dan Ryu Jun Yeol Putus Setelah 7 Tahun Berpacaran, Fans: Nggak Rela!

Kasatreskrim Polres Gresik AKP Aldhino Prima Wirdhan membenarkan peristiwa tersebut. Bahkan, para pelaku juga berhasil merampas tiga handphone milik korban dan rekan korban dengan total kerugian mencapai Rp 28 juta.

’’Jadi, tuduhan penganiayaan itu hanya modus. Saat korban lengah, barang-barang berharga akan diambil dan dibawa kabur,’’ ungkap alumnus Akpol 2015 itu.

Mantan Kanitresmob Satreskrim Polrestabes Surabaya itu menilai, modus tersebut terbilang baru di wilayah hukum Polres Gresik. Meskipun pernah digunakan oleh bandit-bandit di wilayah lainnya.

’’Masyarakat harus lebih berhati-hati saat berkendara, terutama saat melintas di kawasan sepi,’’ ungkapnya.

Baca Juga: Kisah Yayuk Jumiatin, Kader PKBM dan Satgas PPA yang Menangani Masalah Sosial

Adblock test (Why?)

Baca Lagi aje https://news.google.com/rss/articles/CBMif2h0dHBzOi8vd3d3Lmphd2Fwb3MuY29tL3N1cmFiYXlhLXJheWEvMDEzMjgxMTc5L3B1cmEtcHVyYS1qYWRpLWtvcmJhbi1wZW5nYW5pYXlhYW4tcGVuamFoYXQtc2lrYXQtbW90b3ItYW5hay0xNS10YWh1bi1kaS1ncmVzaWvSAYMBaHR0cHM6Ly93d3cuamF3YXBvcy5jb20vc3VyYWJheWEtcmF5YS9hbXAvMDEzMjgxMTc5L3B1cmEtcHVyYS1qYWRpLWtvcmJhbi1wZW5nYW5pYXlhYW4tcGVuamFoYXQtc2lrYXQtbW90b3ItYW5hay0xNS10YWh1bi1kaS1ncmVzaWs?oc=5

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Pura-Pura Jadi Korban Penganiayaan, Penjahat Sikat Motor Anak 15 Tahun di Gresik - Jawa Pos - JawaPos"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.