Search

Harga Motor Bekas pada Akhir Tahun Turun 10 Persen - iNews

JAKARTA, iNews.id - Harga motor bekas pada akhir 2020 terpantau turun. Ini dilakukan para pedagang untuk menghabiskan stok demi mencapai target penjualan.

 "Kami memberikan potongan harga sebesar 10 persen agar stok motor bekas yang ada bisa terjual semua. Supaya di 2021 ada stok baru yang datang," ujar pemilik dealer motor bekas Apolo Motor, Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Ilham Ramadhan dihubungi iNews.id, Senin (28/12/2020).

Ilham mengungkapkan, beberapa motor bekas yang harganya turun datang dari segmen skuter matik 110 cc sampai 150 cc  Kemudian motor sport 150 cc dari pabrikan Yamaha, Honda dan Suzuki.

"Kalau motor yang didiskon cukup banyak, seperti Yamaha Mio Sport, Honda BeAT 2010, Suzuki Nex, Vario model lama serta sejumlah motor sport Yamaha Byson model lama, Yamaha Xabre, Honda Verza, dan Suzuki GSX," katanya.

Editor : Dani Dahwilani

Let's block ads! (Why?)

Baca Lagi aje https://www.inews.id/otomotif/niaga/harga-motor-bekas-pada-akhir-tahun-turun-10-persen

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Harga Motor Bekas pada Akhir Tahun Turun 10 Persen - iNews"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.