Search

Dear Pemudik! Perhatikan Hal Ini Sebelum Pulang Kampung Pakai Motor - detikcom

Jakarta -

Beberapa hari lagi, ibadah puasa di bulan Ramadan bakal berakhir. Selanjutnya umat Islam bakal melaksanakan Hari Raya Idul Fitri.

Menjelang hari raya biasanya sebagian dari umat muslim bakal menjalankan tradisi mudik pulang ke kampung. Hal itu dilakukan untuk bertemu sanak saudara.

Ada beragam moda transportasi yang dipakai oleh pemudik untuk pulang kampung. Di mana, salah satu transportasi yang biasa dipakai oleh pemudik, walau tidak dianjurkan karena berbahaya adalah sepeda motor.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Nah, bagi para pemudik yang memang memilih pakai motor ke kampung halaman, ada baiknya memperhatikan beberapa hal ini. Penting dilakukan karena mudik memakai motor berisiko tinggi.

Lantas, apa saja yang harus diperhatikan saat mudik ke kampung halaman pakai motor? begini penjelasan dokter spesialis orthopedi.

ADVERTISEMENT

Dokter spesialis orthopedi dr Oryza Satria, SpOT(K) mengatakan ada beberapa hal yang harus diperhatikan saat mudik menggunakan motor. Hal ini menjadi penting, lantaran mudik menggunakan motor memang berisiko tinggi. Oleh karena itu, persiapan sebelum mudik memakai motor harus dilakukan dengan baik.

dr Oryza meminta masyarakat untuk memastikan keadaan fisik dalam kondisi yang sehat. Akan lebih baik lagi, jika selama perjalanan membawa obat-obat yang diperlukan untuk pribadi.

"Pastikan dalam keadaan fisik yang baik dan sehat. Membawa obat-obatan pribadi yang diperlukan. Hindari penggunaan obat yang menyebabkan kantuk dan minuman beralkohol," ucap dr Oryza, Rabu (3/4/2024), melansir detikHealth.

"Khusus bagi mereka yang masih dalam masa pemulihan pasca tindakan atau operasi, tidak dianjurkan untuk berkendara dengan sepeda motor," sambungnya.

Selain mempersiapkan kondisi kesehatan, kondisi motor yang bakal digunakan untuk mudik juga harus diperhatikan. Menurut dr Oryza, hal ini juga penting untuk mengurangi risiko terjadinya kecelakaan selama perjalanan.

Salah satunya memastikan tekanan ban dan suspensi peredam getaran di motor yang harus berfungsi dengan baik. Getaran yang berlebihan menurut dr Oryza bisa menyebabkan gangguan pada sistem muskuloskeletal.

"Getaran berlebihan dalam waktu yang lama dapat menyebabkan gangguan pada sistem muskuloskeletal termasuk saraf yang menimbulkan gejala pegal-pegal sampai nyeri pada tangan, bahu, pinggang, bahkan disertai kesemutan terutama pada tangan," ungkap dr Oryza.

"Pastikan rem, lampu, sistem kelistrikan dan rantai motor berfungsi dengan baik," tandasnya.

Simak Video "Berkendara Jauh saat Mudik, Penting untuk Istirahat dan Stretching"
[Gambas:Video 20detik]
(dhm/dhm)

Adblock test (Why?)

Baca Lagi aje https://news.google.com/rss/articles/CBMib2h0dHBzOi8vd3d3LmRldGlrLmNvbS9zdW11dC9iZXJpdGEvZC03Mjc3NzA4L2RlYXItcGVtdWRpay1wZXJoYXRpa2FuLWhhbC1pbmktc2ViZWx1bS1wdWxhbmcta2FtcHVuZy1wYWthaS1tb3RvctIBc2h0dHBzOi8vd3d3LmRldGlrLmNvbS9zdW11dC9iZXJpdGEvZC03Mjc3NzA4L2RlYXItcGVtdWRpay1wZXJoYXRpa2FuLWhhbC1pbmktc2ViZWx1bS1wdWxhbmcta2FtcHVuZy1wYWthaS1tb3Rvci9hbXA?oc=5

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Dear Pemudik! Perhatikan Hal Ini Sebelum Pulang Kampung Pakai Motor - detikcom"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.