Jakarta, IDN Times - Sejauh ini, motor sport touring selalu identik dengan segmen pasar menengah ke atas. Motor ini juga identik dengan laki-laki, karena memiliki tangki bensin di bagian depan. Maka itu jangan heran jika harganya terbilang mahal hingga membuat kamu harus banyak riset sebelum membelinya.
Kalau harga motor baru kelewat mahal, kamu bisa mencarinya di bursa motor bekas. Beberapa motor sport touring tersebut bahkan ada yang dijual di bawah Rp10 juta. Murah banget, kan?
Tapi membeli motor bekas harus super teliti. Selain surat-suratnya, kamu juga harus mengecek kondisi mesin dan kaki-kaki motor tersebut. Nah, berikut beberapa motor sport touring yang harga bekasnya gak sampai Rp10 juta.
1. Honda MegaPro
Sebelum dipensiunkan oleh Honda pada 2019, MegaPro pernah mengungguli pesaing-pesaingnya di kelas sport touring. Sayangnya, tren motor yang berubah membuat MegaPro perlahan kehilangan tempat.
Sejak debut di tahun 1999, MegaPro berevolusi dalam lima generasi di Indonesia. Untuk tiga generasi pertama, Honda menyuntikkan mesin berkapasitas 160 cc.
Memasuki generasi keempat hingga generasi terakhir, Honda menurunkan kapasitas mesinnya menjadi 150 cc. Memang tenaganya jadi sedikit tersunat, namun mesin baru ini lebih irit bahan bakar.
Motor 'Primus' ini bisa ditemukan di situs jual beli daring mulai dari Rp5 juta untuk versi bekasnya.
2. Yamaha Scorpio Z
Tenaga Scorpio Z berasal dari mesin 4-tak SOHC berpendingin udara. Mesinnya punya kapasitas 223 cc. Dengan mesin tersebut, Scorpio Z jauh lebih bertenaga dibandingkan viralnya ketika itu, sebut saja Honda Tiger.
Untuk bobotnya terbilang ringan dengan rangka kuat menyerupai trail. Scorpio Z kembali menjadi banyak buruan karena keterbukaannya untuk dimodifikasi.
Yamaha Scorpio di situs jual beli daring dipasarkan mulai dari Rp7,5 juta saja, lho!
3. Yamaha Vixion
Vixion menjadi motor dengan bobot relatif ringan yang tenaganya disuplai dari mesin berkapasitas 150 cc.
Mesinnya pun mengadopsi sistem injeksi bahan bakar, menjadikan Vixion lebih unggul daripada kompetitornya yang masih menganut penggunaan karburator.
Rider yang membawa Vixion untuk touring tidak perlu mengkhawatirkan mesinnya lantaran ketahanannya terhadap cuaca ekstrem.
Kalau kamu mencari versi second Vixion, jangan kaget liat harganya, ya. Karena Vixion bisa dibawa pulang dengan harga second mulai Rp5,2 juta.
Baca Juga: 3 Motor Touring 250 CC Super Nyaman, Harga Bekasnya Gak Bikin Mumet
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Tampil Gagah, Ini Motor Cowok dengan Harga Bekas di Bawah Rp10 Juta - IDN Times Jawa Barat"
Posting Komentar