Search

Sembarangan Pilih Alarm Motor Ternyata Bisa Bikin Rugi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Di beberapa motor premium umumnya pabrikan telah melengkapinya dengan sistem keamanan canggih berupa alarm tambahan, immobilizer atau juga sistem keyless.

Namun, di beberapa motor khususnya yang berkapasitas kecil, sistem keamanan elektronik tersebut masih terbatas hanya tersedia pada merek atau tipe motor tertentu.

Beberapa diantaranya adalah skutik keluaran Vespa, New Honda Vario 125/150, serta Suzuki GSX-R150.

Untuk motor lainnya, masih menggunakan kunci konvensional tanpa ada pengaman tambahan.

Pemilik motor yang ingin motornya lebih aman, bisa pasang pengaman motor tambahan.

Nah kalau ingin pasang alarm sebagai pengaman tambahan di motor, apa saja yang perlu diperhatikan?

Baca: Ibaratkan Depo MRT Jakarta Seperti Bandara, Budi Karya: Keamanan Harus Diperketat

“Pastikan produk alarm tersebut memiliki ketentuan garansi yang jelas dan ada distributornya, sehingga kalau ada masalah bisa cepat ditangani,” ujar Adji Pratama, Sole Distributor DSS Smart Key Indonesia saat ditemui GridOto.com.

Selain itu, permasalahan umum pada sepeda motor dengan alarm tambahan adalah konsumsi daya yang tinggi.

Meskipun motor jadi lebih aman dari kejahatan, pengaman tambahan yang punya konsumsi daya tinggi punya efek membuat umur aki motor jadi lebih pendek.

Selain itu, pilih juga alarm yang memiliki cara pasang plug and play alias sudah sesuai dengan sistem kelistrikan motor yang akan dipakai.

“Kalau sudah sesuai enggak perlu potong kabel saat instalasi. Ini mengurangi resiko korslet pada sistem kelistrikan,” yakin Adji yang tokonya bisa dikontak di nomor 0877-5994-8949.

Nah, jadi silakan kalian pilih pengaman tambahan yang sesuai dengan penjelasan di atas ya Sob.

Berita ini sudah tayang di gridoto berjudul Jangan Sembarangan Pilih Alarm Untuk Motor, Ada Efek Merugikan

Let's block ads! (Why?)

Baca Lagi aje http://www.tribunnews.com/otomotif/2018/09/25/sembarangan-pilih-alarm-motor-ternyata-bisa-bikin-rugi

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Sembarangan Pilih Alarm Motor Ternyata Bisa Bikin Rugi"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.