Search

Cara Ampuh Hidupkan Mesin Motor yang Ditinggal Lama - VIVA - VIVA.co.id

VIVA – Saat liburan panjang, tak jarang pemilik harus meninggalkan kendaraan bermotor roda dua mereka di rumah. Masalah terkadang muncul, saat sepeda motor hendak dipanaskan mesinnya.

Assistant Manager Technical Training PT Daya Adicipta Motora, Ade Rohman mengatakan, untuk menghidupkan mesin yang lama tidak dipanasi, mangkuk pada karburator harus dilepas untuk membuang bensin yang kotor.

"Kemudian, engkol sepeda motor beberapa kali (minimal lima kali), dalam kondisi kunci kontak mati. Tujuannya, untuk mengalirkan bensin bersih dari tangki ke dalam mangkuk karburator," ujarnya kepada VIVA, Senin 31 Desember 2018.

Sebelum motor ditinggal berlibur, lepas kabel negatif aki untuk menghindari berkurangnya setrum. Jangan lupa pasang kembali, saat motor akan dihidupkan.

Lihat Juga

"Buka choke sampai ke posisi maksimal, lalu hidupkan sepeda motor (sebaiknya di engkol saja). Apabila disimpan sangat lama, ganti oli atau pelumas mesinnya. Apabila motor bebek atau sport, lumasi rantai roda beserta gear-nya," tuturnya.

Sedangkan untuk motor injeksi, Ade menyarankan pemilik kendaraan hanya memasang kabel negatif pada baterai, dan hidupkan motor dengan cara diengkol.

"Apabila sepeda motor tidak akan digunakan dalam jangka waktu lama, sebaiknya lepas kabel negatif baterai, pergunakan standar tengak, ganjal roda agar tidak menempel di lantai,” kata dia. (kwo)

Let's block ads! (Why?)

Baca Lagi aje https://www.viva.co.id/otomotif/tips/1107676-cara-ampuh-hidupkan-mesin-motor-yang-ditinggal-lama

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Cara Ampuh Hidupkan Mesin Motor yang Ditinggal Lama - VIVA - VIVA.co.id"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.