Search

Penjualan Motor Yamaha di Kalsel Naik 134 Persen Tahun 2018 - Banjarmasin Post

BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Penjualan sepeda motor Yamaha di Kalimantan Selatan (Kalsel) tumbuh signifikan di Tahun 2018 mencapai 134 persen.

Model-model sepeda motor jenis transmisi otomatis (matic) kategori Automatic Premium menjadi penyumbang terbesar penjualan sepeda motor Yamaha tahun ini di Kalsel.

General Manager Sales Kalimantan PT STSJ sebagai Diler Resmi penjualan sepeda motor Yamaha di Kalselteng, Harry menyatakan Tahun 2018 menjadi titik balik industri otomotif khususnya roda dua termasuk di Kalsel.

"Tahun ini jadi titik balik penjualan sepeda motor setelah cenderung lesu sejak beberapa tahun sebelumnya. Jadi semua produsen rasakan ini termasuk Yamaha," kata Harry.

Baca: BMKG Keluarkan Peringan Dini Terjadinya Cuaca Ekstrem 11 Daerah di Kalsel

Baca: Janji Setia dengan Irwan Mussry, Tapi Kenapa Maia Estianty Pelesir ke London Malah dengan Orang Ini

Baca: Daftar Pemain Baru Persib Bandung Dikabarkan Sudah Deal untuk Liga 1 2019, Ada Nama Wesley Sneijder?

Pada Tahun 2018, Harry juga nyatakan ada pergeseran tren minat konsumen dimana sepeda motor matic kelas Automatic Premium menggeser kategori Automatic Classic menjadi penyumbang terbesar penjualan.

Dari Yamaha, kelas Automatic Premium didominasi Yamaha NMax, Aerox dan Yamaha Lexi.

Tahun 2019, PT STSJ menargetkan penjualan sepeda motor Yamaha di Kalsel sebanyak 85 ribu unit, dimana jumlah ini meningkat 22 persen dibanding realisasi penjualan di hampir sepanjang Tahun 2018 di angka kurang lebih 70 ribu unit.

Target penjualan sepeda motor Yamaha Tahun 2019 nanti akan didukung dengan bertambahnya jajaran sepeda motor matic dengan peluncuran Yamaha FreeGo untuk Pasar Kalselteng di penghujung Tahun 2018.

Untuk model Yamaha FreeGo saja, PT STSJ menargetkan bisa menjual lebih dari 8 ribu unit dalam satu tahun di Kalsel atau rata-rata 700 unit setiap bulan.

Harry optimis Yamaha FreeGo bisa menjadi penerus Yamaha Soul GT yang sebelumnya diklaim merajai segmen sepeda motor matic kelas Automatic Standard di Kalsel. (Banjarmasinpost.co.id/Achmad Maudhody)

Let's block ads! (Why?)

Baca Lagi aje http://banjarmasin.tribunnews.com/2018/12/17/penjualan-motor-yamaha-di-kalsel-naik-134-persen-tahun-2018

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Penjualan Motor Yamaha di Kalsel Naik 134 Persen Tahun 2018 - Banjarmasin Post"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.