Search

Bengkel Motor di Bogor Terbakar Akibat Spirtus Tumpah

Bogor - Bengkel motor beserta 2 unit sepeda motor di Kota Bogor, Jawa Barat terbakar akibat tumpahan spirtus. Akibatnya salah seorang montir mengalami luka bakar akibat terkena serpihan ledakan api.

Kebakaran terjadi di Jalan Raya Kemang, Kelurahan Cibadak, Kecamatan Tanahsareal, Kota Bogor, Jum'at (25/5/2018), sekitar pukul 20.30 WIB. Kejadian bermula saat seorang montir hendak menambal ban motor pelanggan yang bocor. Namun seketika cairan spritus dari alat tambal ban tumpah dan memunculkan api yang langsung menyambar bensin motor.

"Jadi ada spirtus tumpah, nah pas mau bakar spirtus di alat tambal ban, apinya nyambar ke tumpahan spirtus di lantai, terus nyambar ke bensin," kata Josafat (28), salahsatu pegawai bengkel ditemui di lokasi.

Seketika itu juga, kata Josafat, api langsung membesar dan terjadi ledakan hebat yang diduga akibat ledakan tangki bensin dua motor yang terbakar.

"Sempet ada ledakan juga, makanya ada temen saya yang luka robek di tangannya itu karena kena serpihan ledakan. Motor orang yang lagi ngebengkel juga ikut kebakar, ada dua yang kebakar," katanya.

Kebakaran yang terjadi di pinggir jalan utama tersebut membuat kemacetan parah. Banyak pengendara yang mengurangi kecepatannya bahkan berhenti untuk melihat kebakaran.

7 unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan ke lokasi untuk memadamkan api. Petugas kepolisian dari Polsek Tanahsareal juga datang ke lokasi untuk melakukan penyelidikan terkait penyebab kebakaran yang menghanguskan bangunan bengkel dan dua unit motor warga yang sedang diperbaiki di bengkel tersebut.
(nvl/nvl)

Let's block ads! (Why?)

Baca Lagi aje https://news.detik.com/berita/4039066/bengkel-motor-di-bogor-terbakar-akibat-spirtus-tumpah

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Bengkel Motor di Bogor Terbakar Akibat Spirtus Tumpah"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.