Search

Rekaman CCTV, Ada Motor Masuk Gereja Santa Maria Surabaya ...

SURABAYA, KOMPAS.com - Sebuah motor diketahui masuk ke dalam halaman Gereja Katolik Santa Maria di kawasa Ngagel, Surabaya, Jawa Timur, Minggu (13/5/2018), sebelum ledakan bom terjadi di gereja tersebut.

Hal ini diketahui dari rekaman kamera pemantau atau CCTV yang berada di sekitar kawasan gereja di Jalan Ngagel Madya Utara.

Rekaman kamera menunjukkan, suasana lengang di sekitar gereja. Lalu sebuah motor masuk ke dalam halaman gereja dan langsung meledak sekitar pukul 07.08 WIB.

Baca juga: Ibu Kirim WA Gereja Dibom, Saya Lari ke Sana, Parah Betul...

Suasana setelah ledakan bom di Gereja Santa Maria Tak Bercela di Jalan Ngagel Jaya Utara, Surabaya, Jawa Timur, Minggu (13/5/2018). dua orang tewas dan 13 orang menderita luka akibat ledakan di Gereja Santa Maria Tak Bercela.KOMPAS.com/GARRY ANDREW LOTULUNG Suasana setelah ledakan bom di Gereja Santa Maria Tak Bercela di Jalan Ngagel Jaya Utara, Surabaya, Jawa Timur, Minggu (13/5/2018). dua orang tewas dan 13 orang menderita luka akibat ledakan di Gereja Santa Maria Tak Bercela.
Kepulan asap dan serpihan terbang ke sekitar gereja. Sejumlah orang dan pengguna jalan di sekitar lokasi ledakan pun panik dan berlarian.

Hingga pukul 11.04 WIB, polisi menyebutkan ada sembilan korban tewas dalam ledakan di tiga gereja di Surabaya dan 40 orang luka-luka. Ketiga gereja tersebut adalah Gereja Katolik Santa Maria Tak Bercela di Ngagel, GKI Diponegoro dan GPPS di Jalan Arjuno.

Baca juga: Saksi: Ada Avanza Nyelonong ke Halaman Gereja Sebelum Ledakan

Kompas TV Suasana lenggang terlihat di sekitar gereja. Dari gambar CCTV, ledakan terjadi pada sekitar 07.08 WIB.


Let's block ads! (Why?)

Baca Lagi aje https://regional.kompas.com/read/2018/05/13/12103191/rekaman-cctv-ada-motor-masuk-gereja-santa-maria-surabaya-lalu-meledak

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Rekaman CCTV, Ada Motor Masuk Gereja Santa Maria Surabaya ..."

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.