Search

Ini Waktu yang Tepat Untuk Servis Motor - Lombok Post

MATARAM-Sepeda motor yang bekerja terus menerus perlu mendapatkan perhatian khusus dengan servis . ”Servis motor diperlukan supaya motor bisa memberikan hasil yang maksimal dan mencegah menurunnya kinerja mesin,” terang Hayaturrahman, Kepala Bengkel Astra Motor Brawijaya.

Masalahnya, masih banyak yang belum mengetahui kapan waktu yang tepat untuk melakukan servis. Hayaturrahman mengatakan, ada dua metode untuk menghitung waktu servis. Yang pertama berdasarkan kilometer yang telah dicapai dan yang kedua berdasarkan waktu atau masa pakai. ”Pada dasarnya motor sebaiknya diservis maksimal di 6.000 km atau setiap enam bulan sekali mana yang lebih dulu tercapai,” ungkapnya.

Untuk pergantian oli mesin sebaiknyanya dilakukan setiap 2.000 km atau 2-3 bulan sekali. Sedangkan untuk oli gardan pada motor matic sebaiknya dilakukan setiap 4.000 km atau ketika sudah melakukan 2 kali ganti oli mesin.

Untuk air radiator dan busi sebaiknya di ganti setiap 8.000 km, saringan udara setiap 16.000 km. Lalu minyak rem setiap 20.000 km atau dua tahun sekali, v belt setiap 24.000 km atau dua tahun sekali. ”Dalam periode servis ini tentunya kami juga melakukan pengecekan kampas rem, kondisi ban, tekanan ban, layak atau tidak. Ban dan kampas rem biasanya memiliki usia pakai 24.000 km atau dua tahun,” kata Hayaturrahman.

Beda halnya dengan servis besar hingga turun mesin. Kasus servis besar tergantung dari perawatan dan cara pakai si pengguna sepeda motor. ”Kalau perawatannya tidak baik, oli sering telat diganti, jarang servis, ditambah dengan penggunaan sepeda motor yang asal-asalan otomotis bisa mempercepat kerusakan mesin. Kalau sudah begini biaya yang dikeluarkan juga membengkak,” tambah dia.

Demi menjamin kenyamanan dan kualitas sepeda motor, Honda memberikan servis dan ganti oli gratis di periode tertentu untuk pembelian motor baru. Honda memberikan empat kali servis gratis. Yakni servis pertama maksimal 1.000 km atau maksimal dua bulan dari tanggal pembelian. kedua 4000 km atau empat bulan, ketiga 8.000 km atau delaan bulan, dan keempat 12.000 km atau 12 bulan.

Konsumen juga dimudahkan dengan jaringan diler dan bengkel resmi Honda (AHASS) yang tersebar di seluruh NTB. Bahkan konsumen bisa melakukan booking servis secara online dengan menggunakan aplikasi motorkuX. (*/glh/r9)

Adblock test (Why?)

Baca Lagi aje https://news.google.com/rss/articles/CBMiXmh0dHBzOi8vbG9tYm9rcG9zdC5qYXdhcG9zLmNvbS9hc3RyYS1ob25kYS8yMC8wNy8yMDIzL2luaS13YWt0dS15YW5nLXRlcGF0LXVudHVrLXNlcnZpcy1tb3Rvci_SAWJodHRwczovL2xvbWJva3Bvc3QuamF3YXBvcy5jb20vYXN0cmEtaG9uZGEvMjAvMDcvMjAyMy9pbmktd2FrdHUteWFuZy10ZXBhdC11bnR1ay1zZXJ2aXMtbW90b3IvYW1wLw?oc=5

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Ini Waktu yang Tepat Untuk Servis Motor - Lombok Post"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.