Search

Tips Agar Motor Listrik Tetap Ngegas Meski di Musim Hujan - detikJabar

Bandung -

Sebuah store motor listrik kembali dibuka di Kota Bandung. Kali ini Premium Store United Motor EKN-Jabar yang dikembangkan oleh PT Elektrik Kencana Nusantara (EKN) bekerja sama dengan PT Terang Dunia Internusa, dibuka di Jl Ibu Inggit Garnasih No 135, Ciateul, Bandung.

Semakin maraknya penjualan sepeda motor listrik di Indonesia, maka detikers harus tahu sebetulnya bagaimana sih perawatan yang tepat untuk motor listrik? Apa saja bagian yang harus diperhatikan dalam proses pengisian dayanya?

Dipaparkan oleh Gani, selaku GSO Store United Ciateul Bandung, bahwa proses pengisian daya motor listrik perlu diperhatikan seperti layaknya mengisi daya gadget dan perangkat elektronik lainnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Saat mengisi daya, pastikan baterai motor listrik tidak dalam keadaan kosong atau habis total. Baterai yang terlalu drop baru dilakukan pengisian, akan berpotensi mengurangi kualitas baterai.

"Kebanyakan motor listrik itu tergantung pemakaiannya, seperti handphonelah. Kalau baterainya habis jadi bisa ngedrop, jadi usahakan saat charging itu kondisi baterai sekitar 20-40%. Jangan sampai terlalu habis," kata Gani saat grand opening Premium Store United Motor EKN-Jabar, Jumat (10/5/2024).

ADVERTISEMENT

Gani yang sehari-hari juga mengenakan motor listrik United tipe MX 1200 itu, menyebut salah satu cara pengisian daya yang harus diperhatikan yakni tidak langsung melakukan proses isi daya setelah berpergian.

Pengisian daya motor listrik membutuhkan 450 watt. Pada listrik rumah tangga umumnya, besaran watt tersebut sebetulnya masih memadai. Hanya saja, saat proses pengisian daya mungkin ada beberapa peralatan elektronik dengan daya besar yang tidak bisa digunakan bersamaan. Seperti AC, hair dryer, dan peralatan elektronik lainnya.

"Jadi sebetulnya nggak masalah kalau sering charge, mungkin habis bepergian agak jauh kemudian dicharge, nanti setelah pergi dicharge lagi. Tapi pastikan diamkan dulu motor listrik selama 5-10 menit, biarkan pendinginan baru setelah itu dicharge. Jangan keadaan mesin masih panas sudah langsung dicharge nanti bisa gelembung baterai istilahnya," ucap Gani.

Selain itu, penggunaan motor listrik sebetulnya hampir mirip seperti motor biasa. Motor listrik juga bisa dicuci seperti motor biasa, hanya saja pastikan bagian socket untuk isi daya tertutup rapat sehingga tidak terkena air. Bagian Miniature Circuit Breaker (MCB) pun harus dimatikan.

"Saya pakai motor listrik juga setiap hari, dan kalau untuk genangan sudah terbukti aman. Posisi banjir itu juga masih bisa, asal jangan lebih dari setengah controller ban. Kemudian saat banjir, pastikan motor itu masih bisa jalan, jangan stuck di tengah banjir didiamkan nah itu yang menyebabkan motor mati," tutur Gani.

Melihat Unit Baru Motor Listrik United E-Motor

Premium Store United Motor EKN-Jabar dibuka oleh Djekson Mari selaku Komisaris Utama PT Elektrik Kencana Nusantara, Henry Mulyadi selaku Direktur PT Terang Dunia Internusa, dan Getsy Sikumbang selaku Direktur Operasional.

Sepeda United yang eksis pada tahun 1951, sejak tahun 2019 mulai berkembang merambah ke pembuatan motor listrik. Komisaris Utama PT Elektrik Kencana Nusantara, Djekson Mari mengatakan bahwa pihaknya ingin mengembangkan kendaraan yang ramah lingkungan untuk pasar Jawa Barat.

"Kami ingin masyarakat Kota Bandung mudah mendapatkan kendaraan yang hemat, bebas polusi, dan sesuai dengan perkembangan teknologi otomotif terbaru melalui United E-Motor. Kami kembangkan jaringan di area Jawa Barat dengan membuka tiga Satelit Store yaitu Satelit Store Tasikmalaya, Satelit Store Sumedang, Satellit Store Taman Kopo Indah, dan satu Point of Sales (POS) di daerah Margaasih Kabupaten Bandung," ucapnya.

Henry Mulyadi selaku Direktur PT Terang Dunia Internusa juga memperkenalkan tagline dari United E-Motor yakni 'your future is now!'. Harapannya, tagline tersebut dapat membangun masa depan yang go green atau ramah lingkungan.

"Kemudian harapannya seluruh proses ini akan menumbuhkan kepercayaan pada merek motor United E-Motor, serta mengkampanyekan go green go electric motor dan meningkatkan kualitas motornya," harap Henry.

Beragam fasilitas dihadirkan di Premium Store United Motor EKN-Jabar. Seperti Showroom E-Motor, Charging Station untuk pengisian daya baterai bagi para pelanggan, Lounge untuk bersantai,

Service Station, penjualan sparepart, serta layanan fasilitas Home Service dan Customer Care-nya.

Pada showroom station, dihadirkan beberapa unit United E-Motor dengan beragam tipe. Salah satunya Produk T-Series yang cukup diandalkan untuk berbagai tanjakan. Type T -Series terdiri dari type TX-3000, TX-1800 dan T-1800.

Beragam fitur turut melengkapi tipe T-Series UNITED E-Motor tersebut, seperti Digital Panel Display, Built-in Bluetooth & Speaker, juga menggunakan battery Lithium Fast Charging. Type T-1800 dapat mencapai kecapatan maksimal 70 km/h dengan jarak tempuh 65km, kemudian untuk TX-1800 dapat mencapai kecepatan maksimal 75 km/h dengan jarak tempuh 70km, dan TX-3000 dapat mencapai kecapatan maksimal 95km/h dengan jarak tempuh mencapai 120 km.

"Compact scooter MX series dengan type MX 1200 menjadi yang paling laris. Motor ini mampu menempuh jarak 80 km dan batas tempuh maksimal 70 km. Type ini memang paling cocok untuk urban road atau perkotaan. Jadi bisa untuk kebutuhan sehari-hari," kata Getsy Sikumbang selaku Direktur Operasional.

United MX-1200 mengguanakan Baterai SLA Graphene, dilengkapi dangan berbagai fitur seperti, keyless system & reverse gear, dan memiliki bagasi yang luas.

Motor-motor listrik ini nantinya setelah dibeli, terdapat surat kendaraan lengkap selayaknya motor biasa. Seperti STNK, BPKB, dan pajak tahunan yang lebih murah.

Selain itu, subsidi dari pemerintah masih berlaku untuk motor listrik ini sebesar Rp7 juta rupiah. Type MX-1200 bisa didapatkan seharga Rp10.300.000, type T-1800 seharga Rp26.500.000, type TX-1800 seharga Rp30.900.000, dan type TX-3000 seharga Rp46.500.000.

(aau/sud)

Adblock test (Why?)

Baca Lagi aje https://news.google.com/rss/articles/CBMiZmh0dHBzOi8vd3d3LmRldGlrLmNvbS9qYWJhci9iaXNuaXMvZC03MzM0MDI0L3RpcHMtYWdhci1tb3Rvci1saXN0cmlrLXRldGFwLW5nZWdhcy1tZXNraS1kaS1tdXNpbS1odWphbtIBamh0dHBzOi8vd3d3LmRldGlrLmNvbS9qYWJhci9iaXNuaXMvZC03MzM0MDI0L3RpcHMtYWdhci1tb3Rvci1saXN0cmlrLXRldGFwLW5nZWdhcy1tZXNraS1kaS1tdXNpbS1odWphbi9hbXA?oc=5

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Tips Agar Motor Listrik Tetap Ngegas Meski di Musim Hujan - detikJabar"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.