Search

Truk Tabrak 3 Sepeda Motor di Dekat Stasiun Cakung

BEKASI, KOMPAS.com - Sebuah truk menjadi sasaran amukan massa setelah pengemudinya menabrak tiga pengendara sepeda motor di Jalan I Gusti Ngurah Rai, Bintara, Bekasi, Rabu (28/3/2018). Dalam peristiwa ini, empat orang mengalami luka-luka.

Kejadian bermula saat truk melaju dari arah Jakarta menuju Bekasi sekitar 12.00 WIB. Di dekat Stasiun Cakung, truk kemudian menabrak tiga sepeda motor yang tengah berhenti untuk menyeberang rel.

"Sepertinya remnya blong. Dari arah Kranji (Jakarta) sudah kencang. Kemudian menabrak empat motor," ucap Sulis, salah seorang pengemudi ojek online yang berada di lokasi.

Baca juga : Pengendara Motor Tewas Terserempet Truk di Ancol

Truk kemudian berhenti setelah menabrak motor-motor tersebut. Salah satu motor bahkan berada di kolong truk.

Akibat kecelakaan ini, sopir truk melarikan diri karena takut jadi bulan-bulanan massa. Kondisi truk sendiri mengalami kerusakan di bagian kaca depan yang pecah.

Kecelakaan ini sempat membuat lalu lintas di Jalan I Gusti Ngurah Rai padat. Tidak lama kemudian, truk dan sepeda motor diamankan menggunakan mobil derek dan lalu lintas kembali lancar.


Let's block ads! (Why?)

Baca Lagi aje https://megapolitan.kompas.com/read/2018/03/28/15324561/truk-tabrak-3-sepeda-motor-di-dekat-stasiun-cakung

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Truk Tabrak 3 Sepeda Motor di Dekat Stasiun Cakung"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.