Selain memamerkan motor konsep dan motor baru, Intermot 2018 juga memanjakan pengunjung dengan deretan motor kustom ekstrem terbaik dari seluruh dunia.
Kehadiran kreasi builder kelas dunia ini memberikan warna tersendiri di pameran yang berlangsung dari 3 - 7 Oktober 2018 di Koln, Jerman. Puluhan motor kustom yang terpajang tak henti-hentinya mengundang rasa kagum. Ternyata bisa mereka membuat kreasi di luar nalar sebagian orang lainnya.
"Dunia kustom sedang berkembang pesat," ujar Vero dari Veroland yang dijumpai Liputan6.comdi Intermot 2018.
"Saya bangga bisa hadir di sini mewakili Indonesia bertemu dengan builder lainnya," tambah pria bertubuh subur yang membawa Pantastico berlaga di Jerman.
Kreasi-kreasi yang dihadirkan di Intermot 2018 tidak hanya menghadirkan ide, tapi juga mewujudkannya dalam sebuah produk yang tetap nyata sebagai sebuah motor.
"Bagaimana pun, tantangannya harus membuat motornya tetap fungsional, tetap bisa dikendarai," jelas builder yang bikin sasis motor chopper-nya Presiden Jokowi.
Mau tahu seperti apa kreasi motor kustom dari builder kelas dunia, saksikan deretan foto berikut ini:
Baca Lagi aje https://www.liputan6.com/otomotif/read/3659053/deretan-modifikasi-motor-kustom-ekstrem-di-intermot-2018Bagikan Berita Ini
0 Response to "Deretan Modifikasi Motor Kustom Ekstrem di Intermot 2018"
Posting Komentar