Jakarta -
Seorang pengendara motor meninggal dunia setelah menabrak separator
busway di Harmoni, Jakarta Pusat, Senin (22/10). Korban meninggal dalam perjalanan menuju rumah sakit.
"Pengendara motor terjatuh dan terbentur separator MCB (pembatas beton). Setelah kejadian, petugas TransJakarta membawa pengendara sepeda motor ke rumah sakit, tetapi korban meninggal dunia dalam perjalanan," kata Kepala Humas PT TransJakarta Wibowo kepada wartawan, Senin (22/10/2018).
Wibowo menjelaskan peristiwa tersebut terjadi pukul 18.39 WIB. Peristiwa itu terjadi setelah bus PPD 258 mengangkut penumpang di Koridor 8A rute Harmoni-Grogol.
Setelah mengangkut penumpang, bus tersebut kembali melanjutkan perjalanan. Tiba-tiba ada sebuah motor yang mencoba menyalip bus tersebut.
"Tiba-tiba ada sebuah pengendara motor dari sisi kiri belakang bus yang hendak masuk jalur TransJakarta dan menabrak bodi bagian samping belakang (tepatnya di bagian belakang roda belakang kiri)," terang Wibowo.
(zak/dnu)
Let's block ads! (Why?)
Baca Lagi aje https://news.detik.com/berita/4268420/tabrak-separator-pengendara-motor-tewas-di-harmoni-jakpus
Bagikan Berita Ini
Related Posts :
Arus Balik, Kemenhub Sediakan Kapal untuk Pemudik Motor ...Liputan6.com, Jakarta - Direktorat Jenderal Perhubungan Laut Kementerian Perhubungan menyediakan kap… Read More...
BREAKING NEWS - Hantam Dua Motor, Mobil Ini Masuk Saluran ...Laporan Wartawan Serambi Indonesia Riski Bintang
TRIBUNNEWS.COM, ACEH - Dua orang dikabarkan tewas… Read More...
Israel Kembangkan Teknologi Antitabrakan di Sepeda MotorTEMPO.CO, Jakarta - Ride Vision, perusahaan start up asal Israel memperkenalkan teknologi untuk menc… Read More...
Minibus Seruduk 4 Motor dan Warung, Paman dan Keponakan TewasSUKABUMI, KOMPAS.com - Sebuah mobil minibus seruduk empat unit sepeda motor dan warung kopi di Jala… Read More...
Ditinggal 15 Menit Depan Rumah, Motor Waldi Lenyap Digondol ...Laporan wartawan Sripoku.com, Andi Wijaya
SRIPOKU.COM, PALEMBANG -- Aksi pelaku Pencurian Bermotor (… Read More...
0 Response to "Tabrak Separator, Pengendara Motor Tewas di Harmoni, Jakpus"
Posting Komentar