Search

Gawat, Juru Parkir Ini Malah Mencuri Motor yang Mestinya Dijaga

Laporan Wartawan Tribun Medan / Dohu Lase

TRIBUN-MEDAN.COM, MEDAN - Suwardi (40) alias Asun, seorang juru parkir di Kompleks Ruko Asia Mega Mas Medan, mulai Senin (22/10/2018) harus mendekam di sel tahanan Mapolsek Medan Area.

Pasalnya, pria warga Jalan Bersama, Kelurahan Sei Kera Hilir I, Kecamatan Medan Perjuangan, ini nekat mencuri sepeda motor sedang parkir di wilayah kerjanya, yang seharusnya ia awasi.

Untung saja ada warga yang melihat Asun saat membawa pulang sepeda motor hasil curiannya, sehingga tak butuh waktu lama bagi polisi untuk menangkapnya.

"Tersangka Suwardi alias Asun kita 'ambil' dari rumahnya sekitar pukul 13.00 WIB, Senin (22/10/2018)," ujar Kanit Reskrim Polsek Medan Area Iptu P Hutagaol, Selasa (23/10/2018).

Dikatakan Hutagaol, pencurian bermula saat Wong (58), korban pencurian, meninggalkan sepeda motor Yamaha Mio-GT warna hitam miliknya di depan sebuah toko di dalam kompleks Asia Mega Mas, Senin (22/10/2018) sekitar pukul 08.00 WIB.

Melihat situasi saat itu belum begitu ramai, Asun perlahan mendekati sepeda motor Wong, lalu membobol lubang kuncinya menggunakan kunci 'T' dan langsung membawa kabur sepeda motor tersebut.

Wong selanjutnya melaporkan kejadian yang dialaminya itu ke SPKT Mapolsek Medan Area.

Saat polisi melakukan cek tempat kejadian perkara, ada warga sekitar yang mengaku melihat Asun mengendarai sepeda motor Yamaha Mio-GT warna hitam.

Tanpa buang waktu, polisi mencari keberadaan Asun, dan sekitar lima jam kemudian Asun beserta sepeda motor milik Wong berhasil ditemukan.

"Sudah diinterogasi. Tersangka mengakui perbuatannya. Motifnya, karena tak punya uang untuk makan," tutur Hutagaol.

Atas perbuatannya itu, Asun dikenakan Pasal 363 KUHP tentang Pencurian dengan ancaman pidana tujuh tahun penjara.

(cr16/tribun-medan.com)

Let's block ads! (Why?)

Baca Lagi aje http://medan.tribunnews.com/2018/10/23/gawat-juru-parkir-ini-malah-mencuri-motor-yang-mestinya-dijaga

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Gawat, Juru Parkir Ini Malah Mencuri Motor yang Mestinya Dijaga"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.