Search

Pengendara Nekat Terobos Banjir Jalan KH Noer Ali Bekasi, Motor ...

BEKASI, KOMPAS.com - Kolong Tol JORR di Jalan KH Noer Ali, Bekasi Barat, Kota Bekasi, Jawa Barat, terendam banjir, Selasa (30/10/2018).

Meski demikian, sejumlah pengendara nekat melintasi kolong Tol JORR tersebut.

Akibatnya, beberapa kendaraan terlihat mogok di tengah jalan. Arus lalu lintas menjadi padat merayap dari arah Jakarta menuju Bekasi atau sebaliknya.

Baca juga: Arus Lalu Lintas Tersendat Imbas Banjir di Jalan KH Noer Ali Bekasi

Arif, seorang pengendara motor, menjadi korban akibat banjir tersebut.

"Iya mogok ini, saya nekat saja. Saya pikir kuat, enggak tahunya makin ke tengah makin dalam terus motor mati, mogok deh," kata Arif.

Sejumlah pengendara yang motornya mogok memanggil montir.

Mereka meminta para montir memperbaiki motornya yang mogok.

Baca juga: Bogor Sering Hujan, Warga Hilir Ciliwung Diimbau Waspadai Banjir

Gorong-gorong yang mampet disebut menjadi penyebab banjir merendam jalan tersebut.

Kepala Bidang Sumber Daya Air pada Dinas Bina Marga dan Tata Air Kota Bekasi Yudianto mengatakan, mesin pompa yang tidak berfungsi menjadi salah satu penyebab terjadinya banjir. 

"Mesin pompanya tidak berfungsi karena ada penambahan kapasitas penyedotan, seharusnya berfungsi tapi ini tidak. Drainasenya juga mampet," ujar Yudianto.

Baca juga: Penyebab Banjir Kerap Melanda Permukiman di Kebon Pala

Yudianto menambahkan, pihaknya sudah menyediakan pompa mobile untuk menyedot air agar cepat surut.

"Setengah jam surutlah kalau tidak hujan lagi," kata dia. 


Let's block ads! (Why?)

Baca Lagi aje https://megapolitan.kompas.com/read/2018/10/30/17233431/pengendara-nekat-terobos-banjir-jalan-kh-noer-ali-bekasi-motor-motor

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Pengendara Nekat Terobos Banjir Jalan KH Noer Ali Bekasi, Motor ..."

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.