Search

Honda Janji Tak Cabut dari MotoGP, Bakal Kasih Marquez Motor Juara! - detikOto

Jakarta -

Banyak rumor mengatakan Honda akan mundur dari MotoGP seturut merosotnya performa mereka dalam tiga musim terakhir. Namun Honda dengan tegas menyatakan akan terus bertahan di balapan kelas premier, serta berjanji memberi Marc Marquez motor yang kompetitif.

"Saya menyangkal pendapat tersebut untuk selamanya. Kami tidak akan mundur (dari MotoGP)," bilang Presiden HRC (Honda Racing Corporation) Koji Watanabe, dikutip dari GPOne, Rabu (16/8/2023).

Watanabe juga mengklarifikasi rumor yang mengatakan bahwa Marquez bakal hengkang dari Honda. Menurut Watanabe, Marquez akan tetap di Honda sepanjang kontraknya masih ada. Selain itu, Watanabe berjanji akan memberi Marquez sebuah motor juara, yang bisa menyaingi motor-motor buatan Eropa.

Spain's rider Marc Marquez of the Repsol Honda Team, left, steers his motorcycle followed by Italian rider Enea Bastianini of the Ducati Lenovo Team, right, and Spain's rider Raul Fernandez of the CryptoDATA RNF Moto GP Team during the MotoGP race of the British Motorcycle Grand Prix at the Silverstone racetrack, in Silverstone, England, Sunday, Aug. 6, 2023. (AP Photo/Rui Vieira)Honda janji tidak akan mundur dari MotoGP Foto: AP/Rui Vieira

"Rumor yang mengatakan bahwa dia (Marquez) sedang dihubungi tim lain untuk tahun depan mungkin tidak benar. Tapi adanya rumor seperti itu tampaknya melambangkan situasi Honda saat ini," sambung Watanabe.

"Setiap saya menghadiri MotoGP, saya selalu berbicara panjang lebar dengan Marc. Dan saya katakan padanya, 'kami harus membangun dan memberi Anda motor yang Anda inginkan, dan kami akan melakukannya secepat mungkin. Kami harus memberinya motor cepat yang bisa memenangkan balapan," tegas Watanabe.

Cara Honda Keluar dari Krisis

Ada beberapa cara yang akan dilakukan Honda supaya bisa keluar dari krisis. Pertama adalah meningkatkan sumber daya di bagian pengembangan motor. Dan Honda harus memastikan bahwa pengembangan motor dilakukan secara berkesinambungan, untuk masa sekarang dan masa depan.

"Selain itu kami juga harus aktif dalam mendorong pertukaran teknologi antara motor dan roda empat," bilang Watanabe. Pernyataan Watanabe tentunya merujuk pada mobil Formula 1 Honda yang cukup sukses dalam dua musim terakhir di ajang balap F1. Mesin Honda menjuarai F1 dalam dua edisi terakhir (2021 dan 2022). Maka itu, Honda bisa melakukan pertukaran teknologi antara motor dan mobil agar bisa kembali kompetitif lagi di MotoGP.

Simak Video "Marquez Jawab Rumor Dirinya Pisah Jalan dengan Honda"
[Gambas:Video 20detik]
(lua/dry)

Adblock test (Why?)

Baca Lagi aje https://news.google.com/rss/articles/CBMiamh0dHBzOi8vb3RvLmRldGlrLmNvbS9vdG9zcG9ydC9kLTY4Nzk5ODcvaG9uZGEtamFuamktdGFrLWNhYnV0LWRhcmktbW90b2dwLWJha2FsLWthc2loLW1hcnF1ZXotbW90b3ItanVhcmHSAW5odHRwczovL290by5kZXRpay5jb20vb3Rvc3BvcnQvZC02ODc5OTg3L2hvbmRhLWphbmppLXRhay1jYWJ1dC1kYXJpLW1vdG9ncC1iYWthbC1rYXNpaC1tYXJxdWV6LW1vdG9yLWp1YXJhL2FtcA?oc=5

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Honda Janji Tak Cabut dari MotoGP, Bakal Kasih Marquez Motor Juara! - detikOto"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.