Search

PCX 160, Motor Terlaris Honda di GIIAS 2023 - CNN Indonesia

Jakarta, CNN Indonesia --

Skutik PCX 160 menjadi motor terlaris Honda selama perhelatan Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) yang berlangsung 10-20 Agustus 2023.

Pesaing Yamaha Nmax ini mendominasi penjualan Honda dengan membukukan pemesanan sebanyak 487 unit dari total 1.251 unit SPK. Beat series menempati posisi kedua mengemas permintaan sebanyak 217 unit dan diikuti model Scoopy sebanyak 252 unit.

General Manager Sales Astra Honda Motor (AHM) Ignatius Didi Kwok mengatakan capaian ini membuktikan jajaran skutik Honda masih mencuri perhatian masyarakat.

"Terima kasih atas kepercayaan pengunjung GIIAS 2023 yang telah memilih sepeda motor Honda," kata Ignatius dalam keterangan tertulisnya, dikutip Selasa (22/8).

Di GIIAS 2023, Honda sekaligus menjadikan ajang tersebut untuk meluncurkan motor listrik perdanaEM1 e. Klaim Honda, 25 konsumen menyatakan minatnya terhadap motor listrik berbasis baterai tersebut.

Sementara itu jajaran Big Bike Honda juga mendapatkan atensi dari pengunjung GIIAS 2023 dengan catatan penjualan sebanyak 22 unit. XL750 Transalp yang baru diluncurkan pertengahan tahun ini menjadi model terlaris dengan penjualan 14 unit.

Selama GIIAS 2023, stan Honda yang terletak di Hall 1 dinobatkan sebagai Favorite Booth untuk kategori Motorcycle.

Selain itu skutik Honda ADV160 juga diklaim berhasil memikat atensi banyak pengunjung dan dinobatkan sebagai Favorite Motorcycle di kategori Daily Bike.

"Kami akan terus melanjutkan komitmen menghadirkan produk terbaik sesuai kebutuhan dan gaya hidup konsumen yang beragam dilengkapi dengan dukungan layanan purna jual terbaik yang tersebar di seluruh Indonesia," ucap Ignatius.

[Gambas:Video CNN]

(ryh/mik)

[Gambas:Video CNN]

Adblock test (Why?)

Baca Lagi aje https://news.google.com/rss/articles/CBMiamh0dHBzOi8vd3d3LmNubmluZG9uZXNpYS5jb20vb3RvbW90aWYvMjAyMzA4MjIxNDQ3MDAtNTk1LTk4OTA2Mi9wY3gtMTYwLW1vdG9yLXRlcmxhcmlzLWhvbmRhLWRpLWdpaWFzLTIwMjPSAW5odHRwczovL3d3dy5jbm5pbmRvbmVzaWEuY29tL290b21vdGlmLzIwMjMwODIyMTQ0NzAwLTU5NS05ODkwNjIvcGN4LTE2MC1tb3Rvci10ZXJsYXJpcy1ob25kYS1kaS1naWlhcy0yMDIzL2FtcA?oc=5

Bagikan Berita Ini

0 Response to "PCX 160, Motor Terlaris Honda di GIIAS 2023 - CNN Indonesia"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.