Search

Optimisme Marquez dengan Motor Baru Honda - Okezone

JEREZ – Pembalap Tim Repsol Honda, Marc Marquez, mengomentari hasil yang didapatkannya di hari pertama tes pascamusim MotoGP 2018 Jerez. Marquez mengaku dirinya jadi semakin optimis dengan motor baru Tim Honda usai menjalani tes tersebut.

Marquez sendiri sebenarnya meraih hasil kurang mengesankan ketika tampil pada hari pertama tes pascamusim MotoGP 2018 yang dilangsungkan di SirkuitJerez pada Rabu 28 November 2018. Marquez hanya mampu meraih posisi kelima dalam tes kali ini.

BERITA TERKAIT +

Marc Marquez

The Baby Assasin –julukan Marquez– terpaut 0.549 dari pembalap Tim Ducati Corse, Danilo Petrucci, yang berhasil mencatatkan waktu terbaik pada sesi kali ini. Hasil tersebut memang bukan yang diharapkan oleh sebagian besar pendukung Marquez.

Baca Juga: Marquez: Mesin Baru Honda Perlu Banyak Peningkatan

Akan tetapi hal berbeda justru diungkapkan oleh Marquez sendiri seusai menjalani tes pascamusim MotoGP 2018 Jerez. Marquez mengaku cukup senang dengan hasil yang didapat hari ini, dan membuatnya semakin percaya terhadap mesin pada motor baru Tim Honda.

Marc Marquez

“Tentu saja motor ini benar-benar berbeda (dengan motor 2018). Sasis, mesin, kami mengubah beberapa hal dan mencoba untuk bisa memahami cara kerjanya yang terbaik pada motor baru kami ini,” ucap Marquez, seperti dikutip dari Speedweek, Kamis (29/11/2018).

“Kami mencoba untuk menyeimbangkan motor, dan kami berada di jalan yang benar saat ini. Kami memang meraih posisi yang kurang baik pada hari ini. Namun jika dibandingkan pada tahun lalu, kami mengalami peningkatan. Itulah yang membuat saya semakin optimis dengan mesin baru kami,” tuntasnya.

(mrh)

Let's block ads! (Why?)

Baca Lagi aje https://sports.okezone.com/read/2018/11/29/38/1984305/optimisme-marquez-dengan-motor-baru-honda

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Optimisme Marquez dengan Motor Baru Honda - Okezone"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.