Search

Begini Cara Mencengkram Handle Rem Sepeda Motor yang Benar - Merah Putih

MENCENGKRAM handle rem sepeda motor tidak boleh asal-asalan lho. Salah cara saat mencegkramnya bisa berdampak berbahaya. Nah, bagaimana sih cara mencengkaram sepeda motor yang benar?

Agar sistem pengereman bekerja maksimal, cengkram handle rem menggunakan empat jari. Jangan hanya mencengkram handle rem menggunakan dua jari seperti yang sering dilakukan banyak orang. "Diwajibkan untuk menggunakan empat jari dalam melakukan pengereman," ujar Ludhy Kusuma, Safety Riding Development Section Head PT Daya Adicipta Motora (DAM) sebagaimana dilansir dari kabaroto.com.

Baca Juga:

Musim Hujan, Sebaiknya Pakai Ban Beralur Banyak

Menurut Ludhy, mencengkram handle rem dengan empat jari membuat sistem pengereman bekerja maksimal. Kalau hanya menggunakna dua jari sistem pengereman akan lemah, sehingga membuat sepeda motor tidak sigap berhenti tepat waktu.

Mencengkram rem menggunakan empat jari lebih maksimal (Foto: Pexels/Mateusz Dach)

Selain itu, lanjut Ludhy, mencengkram handle rem menggunakan dua jari membuat kamu tidak sempat menurunkan gas. Secara reflek, handle gas akan tetap di posisi sama saat motor melaju. Itu akan membuat ban depan terkunci, dan bisa membuat sepeda motor tergelincir.

Mencengram handle rem dengan dua jari juga bisa membuatmu pegal. Otot jari dan pergelangan tangan harus bekerja ekstra untuk menekan rem dengan maksimal. Buat kamu yang berkendara jarak jauh, kondisi ini akan membuatmu sangat tidak nyaman.

Baca Juga:

Ini Mengatasi Mobil Matik yang Terendam Banjir

Selain itu, jangan lupa untuk menyeimbangkan menggunakan rem depan dan kanan. Dengan begitu, kecepatan sepeda motor dapat berkurang secara perlahan. Sepeda motor pun akan berhenti melaju dengan aman.

Pembalap mencengkram handle rem dengan empat jari (Foto: Pexels/Pixabay)

Namun, beda cerita dengan sepeda motor balap. Atlet sepeda motor balap hanya menggunakan dua jari untuk mencengkram handle rem demi mengurangi kecepatan motor tanpa mengurangi akselerasi. "Bila digunakan dalam kehidupan sehari-hari ketika sedang berkendara di jalan raya akan sangat berbahaya," tukasnya. (ikh)

Baca Juga:

Mau Beli Mobil Second? Kenali Ciri Mobil yang Pernah Terendam Banjir

Let's block ads! (Why?)

Baca Lagi aje https://merahputih.com/post/read/begini-cara-mencengkram-handle-rem-sepeda-motor-yang-benar

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Begini Cara Mencengkram Handle Rem Sepeda Motor yang Benar - Merah Putih"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.