Search

Yamaha XSR300 Terbaru, Lengkapi Koleksi Motor Sport Retro Modern - Harapan Rakyat

Yamaha XSR300 Terbaru
Penampakan motor Yaaha XSE300 terbaru. Foto: Ist/Net

Yamaha kembali menggemparkan industri otomotif dengan varian terbarunya, Yamaha XSR300 terbaru. Seakan ingin menambah koleksi XSR lainnya, XSR300 pun diciptakan.

Sebelumnya, Yamaha menghadirkan XSR155 yang berhasil mencuri perhatian khalayak ramai. Tak ingin meninggalkan celah kosong, XSR 300 cc hadir sebagai sosok XSR terbaru.

Kehadiran motor sport retro modern ini pun disambut gembira oleh para pecinta motor. Berbekal spesifikasi lengkap dan canggih, mampukah XSR300 sejajar dengan saudara-saudaranya?

Spesifikasi Yamaha XSR300 Terbaru

Rumor hadirnya Yamaha XSR300 telah terdengar sejak 2016 silam. Kala itu, varian motor ini masih menjadi teka-teki misteri, benar atau tidaknya akan segera dihadirkan.

Kini penantian panjang pun terbayar, Yamaha XSR300 hadir di depan mata. Sontak membuat heboh bagi para penggemar XSR dunia.

Motor yang sudah digadang-gadang kemunculannya, akan bersanding dengan Yamaha XSR155, Yamaha XSR700, dan Yamaha XSR900.

Penasaran dengan spesifikasi yang dibawanya? Berikut ini akan kami ulas secara tuntas spesifikasi Yamaha XSR300 untuk anda.

Dapur Pacu

Pertama kali yang akan kita bahas mengenai spesifikasi Yamaha XSR300 terbaru adalah dapur pacunya. Tak dapat dipungkiri, motor dipilih karena tenaga mesin yang dibawanya.

Yamaha XSR300 berbekal dapur pacu yang unggul, mengadopsi basis mesin dari Yamaha MT-03. Sedangkan kita tahu bahwa Yamaha MT-03 merupakan versi 300 cc dari Yamaha R25.

Meskipun dikabarkan memiliki basis mesin yang sama, terlihat pula perbedaannya. Gaya rotasi mesin Yamaha XSR300 sengaja dibuat lebih tinggi, 29,6 Nm/9.000 rpm. Dengan mengusung mesin dua silinder dengan kapasitas 321 cc.

Yamaha XSR300 dilengkapi dengan mesin DOHC (Double Over Head Camshaft). Berbekal mesin ini, Yamaha XSR300 mempunyai dua camshaft di dalamnya.

Spesifikasi mesin Yamaha XSR300 terbaru ini akan meningkatkan waktu jalannya pembukaan katup saat pengisian bahan bakar. Selain itu, juga meningkatkan katup pembuangan gas hasil pembakaran.

Tak heran jika tenaga yang akan dihasilkan lebih kuat. Performa mesin pun dijamin semakin tangguh.

Berbekal mesin 300 cc, Yamaha XSR300 akan menempati kelas motor diantara motor besar dan motor kecil. Posisi ini akan membuat Yamaha XSR300 menjadi incaran pengguna roda dua.

Berbicara mengenai dapur pacu Yamaha XSR300 memang tidak ada habisnya. Dibekali dengan mesin 8 berpendingin cair, membuat sistem pendinginan motor menjadi maksimal.

Kekhawatiran kondisi mesin yang panas dapat terbantahkan. Selain itu, Yamaha XSR300 akan dibekali dengan tenaga 42 Hp/10.750 rpm. Tenaga ini jauh lebih tinggi 6 Hp dibandingkan dengan R25.

Desain

Sibuk membahas dapur pacu Yamaha XSR300, kini beralih ke spesifikasi desain Yamaha XSR300 terbaru. Lagi-lagi Yamaha menghadirkan varian motor terbarunya dengan mengadopsi XSR lainnya.

Desain yang dibawa Yamaha XSR300 terinspirasi dari Yamaha XSR700. Meskipun demikian, tak semuanya akan disamakan.

Terdapat beberapa bagian yang jelas dibedakan sebagai ciri khas Yamaha XSR300. Satu diantaranya Yamaha XSR300 akan dibekali sokbreker upside down 37 mm.

Bekalan spesifikasi ini membuat Yamaha XSR300 tampil semakin tangguh. Ketika beradu di jalanan terlihat lebih gahar.

Desain motor retro modern tetap dipertahankan melekat pada Yamaha XSR300 terbaru ini. Sebagai motor klasik dengan sentuhan modifikasi canggihnya, membuat Yamaha XSR300 tampil gagah dan berani.

Menggunakan tampilan lampu model bulat, menambah kesan Yamaha XSR300 semakin apik. Bentuk tangki yang pas menyatu dengan segala desain menarik lainnya.

Berbalut jok tendem membuat pengemudi dan penumpang seakan duduk berurutan dengan sejajar. Kenyamanan berkendara pun lebih terjamin.

Dilengkapi dengan spidometer bulat full digital terasa lebih mudah memantau kecepatan. Dalam mengukur kemampuan berkendara pun tepat dan akurat.

Pesaing Yamaha XSR300 Terbaru

Tersiar kabar, pada Oktober 2020 di Thailand nanti Yamaha XSR300 akan diluncurkan. Tidak sendirian, tetapi tampil dengan para pesaingnya.

Varian motor keluaran terbaru lainnya turut andil di segmen yang sama. Seperti halnya dengan Honda CB300R, Benelli Leoncino 250, dan pesaing terberatnya Kawasaki W250. Masing-masing akan memperlihatkan keunggulan dan kehebatan yang dimiliki.

Honda CB300R akan tampil dengan gaya khas neo sport cafenya. Benelli Leoncino 250 hadir sebagai motor scrambler andalannya.

Kawasaki W250 dengan sentuhan desain yang lebih klasik. Kita tunggu saja, bagaimana Yamaha XSR300 terbaru akan menonjolkan konsep unggulannya? (R10/HR-Online)

Loading...

Let's block ads! (Why?)

Baca Lagi aje https://www.harapanrakyat.com/2020/02/yamaha-xsr300-terbaru/

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Yamaha XSR300 Terbaru, Lengkapi Koleksi Motor Sport Retro Modern - Harapan Rakyat"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.