Search

Puluhan Motor Berknalpot Racing Terkena Razia Polresta - Lampost

Puluhan Motor Berknalpot Racing Terkena Razia Polresta
Petugas Satuan Lalu Lintas Polresta Bandar Lampung memeriksa salah satu motor yang menggunakan knalpot racing dalam razia di Jalan Pengeran Antasari, Rabu, 12 Februari 2020. Lampost.co/Febi Herumanika

Bandar Lampung (Lmapost.co) -- Belasan motor yang menggunakan knalpot racing terjaring razia yang dilakukan Satuan Lalu lintas Polresta Bandar Lampung, Rabu petang, 12 Februari 2020. Razia dilakukan petugas di Jalan Pangeran Antasari.

Razia kendaran knalpot besar tersebut dipimpin Wakil Kepala Satuan Lalu Lintas Polrestas Bandar Lampung AKP Rohmawan. Dia mengatakan sasaran dalam razia di Jalan Pangeran Antasari menertibkan penggunaan saluran gas buang racing alias knalpot kastem.

"Coba digas motornya, berisik enggak suaranya," kata Wakasat Lantas kepada salah satu pengendara yang melanggar aturan saat razia.

Belasan motor suara keras tersebut disita Polresta. Para pemilik motor yang terjaring diminta datang ke Polresta membawa kelengkapan kendaraan tersebut. Selain menyita kendaraan, anggota lantas juga menjatuhkan sanksi berupa tilang.

Pemilik salah satu motor, Riko  mengatakan diberi tilang karena motor dengan nomor polisi BE-6572-HT merupakan motor modifikasi. "Iya, kapok pakai knalpot kastem. Memang sebelumnya sudah ada rencana untuk ganti biar enggak bising," ujarnya.

Dia mengaku motor modifikasi yang diaplikasikan pada motornya tersebut menyalahi aturan. Hanya saja, kata Riko, karena ingin mengikuti tren otomotif saat ini ia rela merombak total motornya hingga menghabiskan uang jutaan rupiah.

Setelah ditindak aparat kepolisian, Riko berencana memasang alat pada knalpotnya agar suara yang dikeluarkan bisa lebih halus. "Pake DB killer, jadi nanti suara knalpotnya enggak cempreng lagi,"  katanya.

Muharram Candra Lugina

Let's block ads! (Why?)

Baca Lagi aje https://www.lampost.co/berita-puluhan-motor-berknalpot-racing-terkena-razia-polresta.html

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Puluhan Motor Berknalpot Racing Terkena Razia Polresta - Lampost"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.