Search

Tech 3 Tak Pakai Motor Yamaha Mulai MotoGP 2019

Buriram - Tim Tech 3 mengumumkan sepakat berpisah dengan Yamaha mulai MotoGP 2019. Belum diketahui pabrikan mana yang akan menyuplai motor untuk Tech 3.

Kabar ini jelas mengejutkan karena Yamaha dan Tech 3 sudah menjalin kerja sama selama 20 tahun. Presiden Yamaha Motor Racing, Kouichi Tsuji, menyebut ini adalah permintaan dari bos Tech 3, Herve Poncharal.

"Dalam beberapa kali kesempatan kami diberitahu Herve bahwa dia memutuskan untuk tidak memperpanjang kontrak dengan Yamaha untuk motor YZR-M1," ujar Tsuji seperti dikutip situs resmi MotoGP.

Pria yang juga General Manager Motorsports Development Division Yamaha Motor Coorporation tersebut juga mengatakan, Poncharal sudah memiliki keinginan untuk menjalin kerja sama dengan pabrikan lain. Namun, tak disebutkan secara rinci pabrikan mana yang akan menjadi pemasok buat Tech 3 mulai 2019.

"Dengan sangat menyesal, kami harus menghormati dan menerima keputusannya. Akhir dari kemitraan yang sukses seperti ini selalu sedikit menyedihkan. Kami sangat berterima kasih kepada Herve atas dukungannya dan hasil terbaik yang diraih sepanjang kerja sama ini," tutur Tsuji.

Pria asal Jepang ini memastikan Yamaha tak akan menurunkan dukungannya kepada Tech 3 dan pebalap mereka untuk musim 2018. "Kami juga akan mengevaluasi pilihan kami untuk tim alternatif pada kelas MotoGP 2019 dan seterusnya," kata Tsuji.

Tech 3 dikabarkan bakal menggandeng KTM sebagai pemasok baru untuk MotoGP 2019 dan seterusnya. Namun, belum ada konfirmasi resmi terkait hal ini.

Sumber: www.bola.com

Joget ala Spanyol dari Marc Marquez dan Dani Pedrosa

Let's block ads! (Why?)

Baca Lagi aje http://bola.liputan6.com/read/3312006/tech-3-tak-pakai-motor-yamaha-mulai-motogp-2019

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Tech 3 Tak Pakai Motor Yamaha Mulai MotoGP 2019"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.