Search

Kemenhub Berangkatkan Ribuan Sepeda Motor dari Stasiun ...

Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Gerald Leonardo Agustino

TRIBUNJAKARTA.COM, PADEMANGAN - Kementerian Perhubungan, dalam hal ini Direktorat Jenderal (Ditjen) Perkeretaapian, bekerjasama dengan PT Kereta Api Indonesia (KAI) menyelenggarakan angkutan motor gratis dengan kereta api di mudik lebaran tahun 2018 ini.

Sebanyak 19.136 sepeda motor sudah didaftarkan dalam program angkutan motor gratis ini dan akan dikirimkan ke stasiun tujuan masing-masing dari Stasiun Jakarta Gudang, Pademangan, Jakarta Utara.

Jumlah tersebut akan diberangkatkan menuju stasiun-stasiun sekitaran pulau Jawa yang mencakup tiga lintasan.

Lintasan pertama yakni Lintas Utara, yang mencakup wilayah pengiriman sepeda motor dari Stasiun Jakarta Gudang sampai Stasiun Surabaya Pasar Turi di Jawa Timur.

Lintasan kedua, Lintas Selatan 1, akan mencakup Stasiun Jakarta Gudang sampai Stasiun Kutoarjo, Purworejo, Jawa Tengah.

Sementara melalui lintasan ketiga, Lintas Selatan 2, sepeda motor akan dikirimkan dari Stasiun Jakarta Gudang sampai pemberhentian terakhir di Stasiun Blitar, Jawa Timur.

Direktur Lalu Lintas dan Angkutan Kereta Api Ditjen Perkeretaapian Zulmafendi mengatakan, program angkutan motor gratis ini semakin diminati pemudik dari tahun ke tahun.

Baca: Polisi Perketat Penjagaan Jembatan di Atas Jalan Tol Jakarta Cikampek

Peningkatan jumlah pemudik yang memanfaatkan angkutan motor gratis ini kenaikannya lebih dari tiga ribu orang.

"Artinya semakin diminati oleh penumpang, oleh masyarakat. Jumlah totalnya tahun ini 19.136. Jelas ada peningkatan, tahun lalu hanya 16.000," kata Zulmafendi, Jumat (8/6/2018).

Let's block ads! (Why?)

Baca Lagi aje http://jakarta.tribunnews.com/2018/06/08/kemenhub-berangkatkan-ribuan-sepeda-motor-dari-stasiun-jakarta-gudang

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Kemenhub Berangkatkan Ribuan Sepeda Motor dari Stasiun ..."

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.