Search

Sepeda Motor Ini Hidup Lagi Gara-gara Brad Pitt

Dream – Pecinta otomotif tentu tahu model sidecar motorcycle. Jenis tunggangan kuda besi dengan kursi penumpang di samping pengemudi ini kembali beken, terutama di Amerika Serikat.

Dilansir dari Mynewshub, Minggu 17 Juni 2018, perusahaan sepeda motor dengan model ini memang sudah langka dan tinggal segelintir saja. Namun coba tengok ke Rusia. 

Produsen sidecar motorcycle di Rusia, Ural, masih tetap berjaya

Sepeda motor buatannya justru dilirik Negeri Paman Sam setelah selebritis kondang, Brad Pitt memopulerkan sepeda motor ini.

Perusahaan ini sebelumnya pernah membuat lebih dari 50 ribu sepeda motor per tahun. Karena ada perpecahan di negara Uni Soviet, produksinya turun.

Cobaan belum berakhir. Produsen sepeda motor yang beroperasi sejak 75 tahun ini juga mengalami kesulitan, yaitu minimnya permintaan setelah Uni Soviet pecah dan ekonomi di Rusia turun sejak tahun 1992.

Pabrik sepeda motor ini telah menghasilkan lima pilihan model sepeda motor dalan 60 warna. Uniknya, komponen sepeda motor ini diimpor dari berbagai negara Eropa dan Asia.

(Sah)

Let's block ads! (Why?)

Baca Lagi aje https://www.dream.co.id/dinar/sempat-tenggelam-sepeda-motor-ini-kini-diminati-warga-as-180617j.html

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Sepeda Motor Ini Hidup Lagi Gara-gara Brad Pitt"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.