Search

Semarang Ngegass 2018, Pertemukan Motor-Motor Antik di ...

Laporan Wartawan Tribun Jateng, Dwi Laylatur Rosyidah

TRIBUNJATENG.COM, SEMARANG - Motor-motor antik terlihat mulai memasuki halaman parkir kompleks kantor gubernur di Jalan Pahlawan Kota Semarang, Sabtu (7/7/2018) sekitar pukul 15.00 WIB.

Motor-motor keluaran tahun-tahun lawas tersebut datang dari aneka merek perusahaan, seperti BMW, Kawasaki, Honda, Harley Davidson dan lainnya.

Yudi Hermawan, koordinator acara menuturkan bahwa motor antik itu datang untuk mengikuti kegiatan Semarang Ngegass 2018.

Mengusung tema Ride in the City, acara ini akan diikuti oleh lebih dari 20 komunitas motor di Semarang aneka genre, motor tua, antik, besar, custom, skuter, retro dan lainnya.

"Jadi melalui acara ini kita berharap dapat mengangkat citra pariwisata Semarang dalam bidang otomotif, juga sebagai upaya mempererat persaudaraan antar klub motor," tuturnya kepada Tribunjateng.com.

Teknisnya acara ini akan dimulai dengan pembukaan dan dilanjutkan dengan rolling thunder di sore hari dengan melewati beberapa titik wisata seperti polder tawang di Kota Lama.

Rute dari rolling thunder Semarang ngegass 2018 ini yaitu Jalan Pahlawan - Jalan Pandanaran - Tugu Muda - Jalan Imam Bonjol - Polder Tawang Kota Lama - Jalan Dr Cipto - Jalan Ahmad Yani balik dan balik lagi ke lokasi acara.

Acara ini juga menjadi sarana edukasi kepada masyarakat tentang sejarah motor di Indonesia, terutama untuk pelestarian motor tua melalui coaching klinik.

Sebagai acara perdana, acara ini digagas oleh komunitas Motor Antik Club Indonesia (MACI) Semarang.

"Semoga dengan sudah dimulainya event ini, bisa bisa dilangsungkan kembali dan menjadi agenda rutin tahunan. Dengan penyelenggaranya juga digarap secara bersama, oleh teman-teman yang lain pula," tambahnya.

Selain mengumpulkan motor-motor, dalam acara ini juga tersedia stand aksesoris bikers, custom builder, art bikers, food truck, dan live mural nanti malam.

Ada pula free style yang mungkin dengan berbagai atraksi baru, serta full hiburan musik. (*)

Let's block ads! (Why?)

Baca Lagi aje http://jateng.tribunnews.com/2018/07/07/semarang-ngegass-2018-pertemukan-motor-motor-antik-di-semarang

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Semarang Ngegass 2018, Pertemukan Motor-Motor Antik di ..."

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.